Pria Paruh Baya di Tangerang Ditusuk hingga Tewas, Penyebabnya Sepele Cekcok Mulut

ERA.id - Jajaran Kepolisian Resor Kota (Polresta) Tangerang, Polda Banten, berhasil meringkus pelaku yang melakukan penusukan terhadap seorang pria paruh baya berinisial S (44) di Jalan TPU Kampung Sarongge, Desa Wanakerta, Kecamatan Sindang Jaya.

Kasatreskrim Polresta Tangerang, Kompol Arief N Yusuf menyampaikan penangkapan pelaku pembunuhan ini dilakukannya tidak kurang dari waktu 24 jam pasca insiden penusukan korban pada Senin (7/10) sekira pukul 18.50 WIB.

"Kurang dari 1×24 jam pelaku sudah ditangkap di tempat persembunyiannya," katanya.

Dia menjelaskan, saat ini pelaku masih menjalani pemeriksaan secara intensif oleh pihak penyidik.

"Kami lakukan pemeriksaan intensif untuk mengetahui motif dari pelaku melakukan tindakan tersebut," ujar dia di Tangerang, Selasa (8/10/2024).

Ia mengungkapkan, dari hasil pemeriksaan awal pada tubuh korban didapati beberapa luka tusuk yang diduga menjadi penyebab korban meninggal dunia. 

"Ada beberapa tusukan pada tubuh korban. Kita masih tunggu hasil autopsi dari RSUD Balaraja," pungkasnya. 

Sebelumnya, warga Perum Telaga Bestari, Kecamatan Sindang Jaya, Kabupaten Tangerang dihebohkan dengan penemuan sesosok pria dalam keadaan meninggal dunia.

Berdasarkan keterangan saksi mata Junaedi (38) menerangkan, bahwa kejadian tersebut bermula korban beserta dua orang terduga pelaku yang beridentitas laki-laki dan perempuan terlihat sedang bercakap di sekitar Jalan tempat pemakaman umum (TPU) Talaga Bestari.

Setelah percakapan itu, tidak lama mereka bersitegang atau cekcok mulut antara pelaku dan korban yang berakhir pada aksi penusukan.

"Saya lihat ada dua orang, satu laki-laki dan satu perempuan. Mereka terlihat sedang ribut dan akhirnya yang laki-laki menusukkan benda ke korban dan perempuan menahannya," terangnya.

Sekitar pukul 19.10 WIB, seorang korban paruh baya tersebut sudah dalam keadaan tergeletak tidak jauh dari posisi sepeda motornya yang terparkir di pinggir jalan.

"Posisi korban sudah tergeletak dan tubuhnya dalam keadaan banyak bercak darah bekas tusukan," kata dia. (Ant)