6 Jenazah Korban Tsunami Selat Sunda Belum Teridentifikasi
Kabid Dokkes Polda Banten Nariyana menjelaskan, masih ada enam jenazah yang belum teridentifikasi oleh tim DVI Polri terhitung pada Sabtu (29/12/2018).
"Korban yang belum teridentifikasi terdiri dari 2 pria dewasa, 3 wanita dewasa, dan 1 seorang anak perempuan," ujar Nariyana dalam keterangan tertulis yang diterima era.id.
Nuriyana melanjutkan, korban yang telah teridentifikasi seluruhnya telah diambil oleh pihak keluarga masing-masing.
Lebih lanjut, ia menjelaskan saat ini tempat pengungsian tersebar dalam 9 kecamatan, 6 kecamatan terletak di Kabupaten Pandeglang, sementara 2 kecamatan terletak di Kabupaten Serang.
"Posko pengungsian di Pandeglang berada di Kecamatan Carita, Sumur, Labuan, Caringin, Pulo Sari, Angsana, dan Panimbang. Sementara posko pengungsian di Serang berada di Kecamatan Cinangka dan Mancak," jelas dia.
Personel yang dikerahkan oleh Polda Banten sebanyak 1300 orang, terdiri dari jajaran Polda Banten, Ditsamapta, dan Brimobda Banten. sementara itu, BKO Mabes Polri mengerahkan 326 personel, yang terdiri dari DVI Polri, Inavis, Brimob Kedunghalang, Brimob Kelapa Dua, dan DVI TI.
Supaya kamu tahu, sampai sampai Jumat 28 Desember 2018, jumlah korban meninggal di lima kabupaten yang terdampak sebanyak 426 orang. Lima kabupaten itu di antaranya, Kabupaten Pesawaran, Tanggamus, Serang, Pandeglang, Lampung Selatan.