Cerita Aulia Sarah Syuting Adegan Kesurupan, Tanpa Alas Kaki hingga Dimusuhi Kru Film
ERA.id - Aulia Sarah membagikan pengalaman tak terlupakan selama proses syuting film horor Sengkolo: Petaka Satu Suro.
Salah satu momen paling horor justru ia alami saat menjalani adegan kesurupan yang mengharuskannya berjalan dengan tangan dan tanpa alas kaki.
Dalam sesi press screening dan press conference di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (13/1/2026), Aulia menegaskan bahwa tidak ada alat bantu khusus untuk mendukung adegan tersebut. Ia menyebut semuanya dilakukan murni dari latihan dan kemampuan fisiknya sendiri.
"Enggak ada alat bantu. Itu latihan sendiri aja, mungkin karena kelenturan tangan dan tulang aku juga memang panjang," ujarnya.
Aktris yang kerap disapa Aul itu menjelaskan bahwa tantangan semakin berat karena adegan tersebut dilakukan di luar ruangan pada malam hari. Kondisi pencahayaan yang minim serta penglihatannya yang terbatas akibat penggunaan lensa kontak membuat situasi semakin sulit.
"Aku pakai softlens, jadi matanya buram. Lokasinya outdoor, malam, gelap, terus aku harus jalan agak cepat sambil posisi tangan seperti itu," katanya.
Namun, kejadian tak terduga justru terjadi di tengah pengambilan gambar. Saat sedang menjalani adegan kesurupan, Aulia tanpa sengaja menginjak sesuatu yang membuatnya langsung terkejut.
"Tiba-tiba aku ngerasa kayak nginjak sesuatu. Terus baunya naik ke hidung," ucapnya.
Ia kemudian menyadari bahwa ia injak adalah kotoran kucing. Situasi tersebut menurutnya menjadi pengalaman horor versi lain yang tidak kalah menegangkan.
"Ternyata aku nginjak pup kucing. Itu horor banget buat aku," ujarnya sambil tertawa.
Aulia bahkan menyebut momen itu membuat suasana di lokasi berubah. Para kru yang awalnya berada di dekatnya langsung menjauh karena bau yang menyengat.
"Aku masih pakai look hantu, lagi kesurupan, tapi semua kru udah enggak ada yang mau deket. ‘Ih bau, ih bau,’ katanya," ungkapnya.
Meski begitu, pengalaman tersebut menjadi salah satu cerita paling berkesan selama proses syuting film ini. Baginya, tantangan fisik dan kejadian tak terduga itu justru menambah pengalaman aktingnya di dunia horor.
Film Sengkolo: Petaka Satu Suro akan tayang di seluruh bioskop Indonesia mulai 22 Januari 2026.