Jalur KRL Bogor Gunakan Satu Jalur
Humas Daerah Operasi I Jakarta PT KAI Edi Kusmoyo mengatakan, saat ini, petugas masih melakukan perbaikan jaringan kabel Listrik Aliran Atas (LAA), tiang-tiang dan rel kereta yang terkena dampak.
"Jadi pukul 05.05 WIB tadi jalur KRL menuju arah Jakarta sudah bisa dilalui. Kereta api pertama commuter line Jakarta-Kota KA 0605, formasi 12 gerbong semua berjalan lancar, penumpangnya mulai normal," ucapnya
Lanjutnya, ratusan petugas sudah diterjunkan untuk memperbaiki aliran listrik maupun rel imbas dari peristiwa ini.
"Kita berharap hari ini sudah bisa beroperasi normal dua arah, Jakarta maupun ke arah Bogor. Kalau normalnya tergantung kondisi tidak selalu diprediksi cepat atau lambatnya tergantung kondisi seperti cuaca juga," katanya.
Sementara itu, Vice President Komunikasi PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) Eva Chairunisa menambahkan, proses evakuasi tiga gerbong KRL KA 1722 yang mengalami anjlok pada Minggu (10/3/2019) pagi, telah selesai dilakukan pengangkatan pada pukul 01.50 WIB.
"Iya, akan ditarik ke Dipo KRL Bogor untuk pemeriksaan dan perbaikan lanjutan," ujarnya.
Eva mengimbau bagi pengguna jasa KRL agar menyesuaikan waktu pemberangkatan yang akan dituju untuk menghindari terjadi kepadatan dan antrian.
"Bagi pengguna jasa KRL untuk menjaga keselamatan dengan tidak memaksakan diri naik ke KRL yang sudah penuh," terangnya.