Teza Sumendra Melepas Single Baru, WKNDCRUISIN
Dirilis melalui Lockermedia, lagu bergenre R&B Contemporary ini ditulis Teza sendiri dan diproduseri oleh Randy MP. Melalui lagu ini, Teza berusaha untuk bercerita dan menempatkan dirinya dalam perspektif orang-orang di media sosial sehari-hari.
Teza juga mengapresiasi semangat dan usaha orang-orang di luar sana yang yang bekerja keras melakukan apa yang mereka suka ataupun tidak selama 24/7 (24 jam, 7 hari) untuk mencapai kesuksesan dan tentunya kehidupan yang ideal menurut masing-masing orang dalam konten media sosial.
Banyak orang mendambakan kehidupan yang baik, persahabatan, kekasih, uang, pesta saat matahari terbenam. Namun setiap orang memiliki proses hidup yang berbeda, lebih baik tetap melakukan apa yang terbaik untuk kita masing-masing. Karena pada akhirnya, apakah “kebaikan” seperti itu yang kita
inginkan dalam hidup ini?
Lagu ini sudah dapat dinikmati di seluruh platform digital dan dirilis bersamaan dengan video lirik resmi yang dapat disaksikan di kanal youtube Teza Sumendra. Dengan karya produksi yang segar dan pesan yang terdapat di dalamnya sudah sepatutnya lagu ini mendapat dukungan dari media dan publik.
Supaya kamu tahu. Sebelumnya, Teza merilis album perdana berlabel self-titled yang mendapatkan respons positif dari khalayak musik Tanah Air. Album ini bahkan menjadi salah satu album paling dicari para penikmat musik Indonesia pada 2015.
Memasuki penghujung 2016, Teza merilis album berjudul Expanded yang berisikan versi remix lagu-lagu dari album perdana. Album ini dieksekusi sejumlah produser bertangan dingin yang mampu memberikan sentuhan baru pada lagu-lagunya.
Teza Sumendra merupakan penyanyi dan penulis lagu jebolan ajang Indonesian Idol musim ketiga yang tereliminasi di pekan ketiga. Ternyata, meski tidak mampu menyabet gelar juara dalam ajang pencarian bakat tersebut, eksistensi Teza terus berguling.