Minions Mulus Lewati Babak Pertama Asia Championship
Pada laga yang berlangsung di Wuhan Sports Center China, Rabu (24/4/2), "Minions" menang dengan skor 21-12 dan 21-17.
Pasangan ganda putra nomor satu dunia ini begitu mendominasi permainan, dengan selisih skor yang terpaut jauh di gim pertama, sementara pada gim kedua meskipun Danny-Hee bisa mengejar namun "Minions" membalas dengan memberikan ritme permainan cepat.
Kevin-Marcus pun mencatatkan kemenangan pertama atas pasangan Danny-Hee dalam duel perdana mereka.
Dengan hasil ini, Kevin-Marcus menjadi pasangan ganda putra keempat yang berhasil maju ke babak kedua setelah sebelumnya ada Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira-Ade Yusuf Santoso, Hendra Setiawan-Mohammad Ahsan, serta Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto.
Sementara itu. Pasangan ganda putri Indonesia Greysia Polii/Apriyani Rahayu terhenti di babak pertama.
Dalam pertandingan ini, Greysia/Apriyani ditaklukkan oleh pasangan asal Cina Li Wenmei/Zheng Yu dalam dua gim yang berjalan selama 41 menit dengan skor 12-21 dan 17-21.
Berkaitan dengan hasil pertandingan tersebut, Greysia mengakui pola permainan lawan yang lebih siap, sehingga serangan-serangannya sulit untuk diantisipasi. Bahkan, dia mengaku beberapa kali dimatikan oleh pasangan tuan rumah itu.
“Secara keseluruhan, memang lawan lebih siap mainnya. Kalau dibandingkan dengan pertemuan sebelumnya, mereka kini jauh lebih siap,” kata Greysia seperti dikutip dari laman badmintonindonesia.org, Rabu.