Paras Baru Lapangan Tenis GBK

Your browser doesn’t support HTML5 audio
Jakarta, era.id - Kancah olahraga Indonesia semakin ingin dilirik dunia. Terlihat dari gencarnya renovasi arena Istora Gelora Bung Karno (GBK) yang dikebut jelang Asian Games 2018. Pagi tadi, Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan Lapangan Tenis Indoor dan Outdoor di GBK.

"Pagi hari ini, dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, renovasi Lapangan Tenis Terbuka dan Tertutup Gelora Bung Karno saya resmikan," ucap Jokowi dalam sambutannya di Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, Sabtu (3/2/2018).

Lapangan tenis ini direnovasi sejak September 2016 dan selesai Desember 2017 dengan anggaran seluruhnya Rp92,8 miliar oleh PT Brantas Abipraya. Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono mengatakan, ada 14 venue yang direnovasi untuk mempersiapkan pergelaran olimpiade olah raga se-Asia Agustus nanti.

"Lapangan tenis outdoor ini merupakan satu dari 6 bangunan cagar budaya di kawasan GBK. Kapasitas tempat duduk yang untuk outdoor ini adalah 3.832 kursi, sedangkan indoor sebanyak 3.954 kursi,” jelas Basuki.

Rencananya, lapangan Tenis Outdoor Senayan langsung digunakan untuk babak kualifikasi Asia/Oceania Zone Group II First Round Davis Cup antara Tim Indonesia melawan Tim Filipina. Dari 14 venue yang direnovasi, ada 7 yang telah diresmikan. Di ataranya adalah Istora Senayan, Stadion Utama GBK, Lapangan Hoki, Lapangan Panahan, Lapangan Sepak Bola ABC, dan Stadion Renang/Aquatik.

Dalam acara ini, Menko Polhukam Wiranto, Menko PMK Puan Maharani, Mensesneg Pratikno, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Gubernur DKI Anies Baswedan, dan Ketua Inasgoc Erick Thohir juga hadir menemani Jokowi.

Tag: asian games