Selamat Jalan 'Abah' Adi Kurdi
Alamrhum sempat mendapat perawatan di Rumah Sakit Pusat Otak Nasional, Jakarta Timur. Menurut kerabat dekatnya, Harry Tjahyono, Adi mengalami penyumbatan otak.
“Meninggalnya kalau enggak salah karena ada penyumbatan di otak atau semacamnya gitu, yang saya tahu dia kan glukoma, penglihatannya sudah tidak bisa,” kaya Harry Tjahyono, Jumat (8/5/2020).
Aktor senior ini mengawali kariernya sebagai pemain teater dan sempat bergabung dengan Bengkel Teater milik WS Rendra. Kemampuannya dalam berakting ini membuat dirinya dipercaya terlibat di berbagai pementasan seni seperti Perjuangan Suku Naga.
Tetapi namanya baru dikenal publik berkat perannya sebagai Abah di sinetron Keluarga Cemara di era 1990-an. Dia juga sempat terlibat di berbagai film Indonesia seperti 3 Hari Untuk Selamanya, Triangle The Dark Side, hingga yang terbaru Terima Kasih Emak, Terima Kasih Abah yang belum dipastikan kapan jadwal penayangannya akibat pandemi korona.
Di film Terima Kasih Emak, Terima Kasih Abah, pria berusia 71 tahun ini kembali berkumpul dengan cast di sinetron Keluarga Cemara seperti Novia Kolopaking, Pudji Lestari, Anisa Fujianti, dan lain-lain.