Ada yang Tahu Misteri Hilangnya Aplikasi Game Flappy Bird?

ERA.id - Ingat game burung atau Flappy Bird yang sempat ramai dibincangkan dan dimainkan di dunia beberapa tahun belakangan? Kini Flappy Bird sudah tak ada lagi di App Store dan Play Store. Kenapa sih?

Ternyata, pembuat game itu, Dong Nguyen, merasa hidup nyamannya terenggut karena Flappy Bird. Sekadar diketahui, Dong membuat Flappy Bird pada akhir 2012 dalam waktu 3 hari.

Pada Mei 2013 silam, ia meluncurkan gamenya di App Store. Pada awal 2014, game ini viral. Dalam sekejap, Flappy Bird diunduh jutaan orang dan menjadi game dengan unduhan terbanyak di App Store selama kurun waktu bulan Januari, dan membuat Dong Nguyen mengantongi $50.000 per hari, atau sekira Rp 736 miliar, hanya dari iklan.

Sukses kan? Tapi anehnya, kok pada 9 Februari 2014, Dong Nguyen memberi tahu bahwa Flappy Bird akan ia tarik melalui tweetnya? Menepati perkataannya, 10 Februari 2014, Flappy Bird ditarik dari App Store dan Play Store oleh pembuatnya sendiri.

Banyak spekulasi beredar, katanya itu cuma gimmick dan akal-akalan Dong. Menyikapi segala spekulasi itu, Dong Nguyen muncul ke media dan memberi tahu alasan sikap anehnya itu.

“I can call ‘Flappy Bird’ is a success of mine. But it also ruins my simple life. So now I hate it. It is not anything related to legal issues. I just cannot keep it anymore. I also don’t sell ‘Flappy Bird’, please don’t ask.”

Poin penting dari ucapannya itu, Nguyen merasa hidupnya terenggut oleh betapa tenarnya permainan yang ia ciptakan. Ia terusik karena game dan dampak dari game-nya sendiri. Ia merasa kehidupan sederhanannya sudah hilang. Ia merasa tidak ingin menjual game buatannya.