Aktivis KAMI Diajak Gabung Partai Baru Amien Rais
ERA.id - Eks Ketua DPP PAN Agung Mozin mengatakan politisi senior PAN Amien Rais akan mendirikan partai baru dengan sebutan PAN Reformasi. Siapa saja yang akan menjadi kadernya? Agung mengatakan partai ini akan terbuka bagi semua orang.
Beberapa waktu belakangan, Amien dikabarkan hadir dalam deklarasi Koalisi Aksi Menyelamatkan Indonesia (KAMI). Saat ditanya bagaimana dengan peluang para deklarator KAMI masuk ke dalam partai baru ini, Agung menjelaskan KAMI tidak akan mendirikan partai politik. Tapi ia mengharapkan para aktiis KAMI bisa ikut bergabung.
"Saya harapkan orang-orang atau aktivis KAMI bisa saja bergabung dengan Partai baru," kata Agung saat dihubungi Era.id, Kamis (27/8/2020).
Tak hanya aktivis KAMI, Agung menyebutkan orang-orang yang kecewa dengan rezim ini bisa bergabung dengan partai baru sebagai gerakan reformasi jilid 2. Begitu pun dengan kader PAN yang kecewa dengan penyimpangan PAN.
"Ayo segera bergabung dengan gerakan baru untuk mereformasi PAN dengan partai baru, sudahlah lupakan PAN lama dan berjuang bersama PAN baru sebagai PAN Reformasi," kata Agung.
Sebelumnya, loyalis pendiri Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais mengklaim mantan Ketua MPR tersebut akan segera mendeklarasikan partai baru. Rencananya pada Desember 2020 partai ini akan dideklarasikan.