Dapat Nomor 4, Golkar Targetkan 110 Kursi

This browser does not support the video element.

Jakarta, era.id - Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto menyatakan bahwa Partai Golkar siap untuk menembus target 18 persen di Pemilu 2019, yang berarti totalnya adalah 110 kursi di DPR. 

Untuk mencapai target itu, Airlangga menjawabnya dengan santai. Apalagi, menurutnya, masih ada waktu satu tahun untuk merancang dan melaksanakan strategi pemenangan Pemilu 2019.

"Targetnya sekitar 110 kursi di DPR RI, kira-kira sekitar 18 persen. Untuk mencapai target itu masih ada waktu satu tahun, cukup," tutur Airlangga di kantor Komisi Pemilihan Umum, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (18/2/2018).

Airlangga hadir ke KPU untuk menyaksikan undian nomor urut partai politik peserta Pemilu 2019 yang berjumlah 14 partai. Golkar sendiri mendapatkan nomor urut 4, bagi Airlangga ini cocok dengan 'Catur Sukses' partai.

"Catur sukses Partai Golkar: sukses pilkada, sukses pileg, sukses pilpres, dan Indonesia sejahtera," tuturnya.

Dalam kesempatan ini pula, ia menuturkan Partai Golkar tetap mendukung Joko Widodo di Pilpres 2019. Menteri Perindustrian ini mengatakan partainya sudah berbicara dengan beberapa partai untuk membentuk koalisi mendukung Jokowi.

Sedangkan untuk nama pendamping Jokowi, Airlangga tidak menjawab tegas. Sebab, baginya yang terpenting adalah yang di depan mata dahulu, yakni Pilkada 2018 dan setelah itu Pemilu 2019. 

"Untuk capres kan kita sudah putuskan Pak Jokowi. Cawapres belum kami bahas, yang paling penting kami konsentrasi ke Pilkada 2018 dulu," tutupnya.

Tag: pemilu 2019 golkar