Mulut 'Pedas' Bek Marseilles Alvaro Gonzalez: Hina Neymar Hingga Sebut Messi Pendek
ERA.id - Bek Olympique Marseille, Alvaro Gonzalez menjadi biang keladi keributan antarpemain Paris Saint Germain dan Marseille kemarin. Alvaro Gonzalez terlibat pertengkaran dengan Neymar saat Olympique Marseille mengalahkan Paris Saint-Germain 1-0 pada pekan kedua Liga Prancis 2020-2021, Minggu (13/9).
"Saya ingin melihat tayangan ulang yang memperlihatkan seseorang memanggil saya kera. Saya ingin melihatnya," tulis Neymar di Twitter seusai laga yang berujung lima kartu merah.
Gonzalez memang dikenal sebagai sosok yang tempramental dan sering berkata kasar. Bukan Neymar saja yang menjadi korban mulut pedas Alvaro. Ia pernah berkata kepada Lionel Messi saat membela Espanyol dalam duel derbi kontra Barcelona. Bedanya, kala itu tujuan sang pemain adalah bercanda.
- PSBB Dimulai, Wishnutama Minta Pemprov Beri Ruang untuk Sektor Wisata yang Baru Mulai Bangkit
- MRT Mulai Batasi Kapasitas dan Waktu Operasi Sesuaikan PSBB DKI Jakarta
- Banjir Kembali Terjadi di Melawi Kalbar Telan Korban Jiwa Satu Warga
- Polemik PSBB DKI, Sekjen PDIP Sindir Ada yang Melakukan Provokasi Demi Kekuasaan
"Saat itu merupakan periode kami menjalani tiga derbi beruntun antara Espanyol dan Barcelona. Pertandingan dengan intensitas yang hebat," kata Gonzalez.
Puncak dari perselisihan Neymar dan Alvaro terjadi di injury time. Pelanggaran yang dilakukan Dario Benedetto ke Leandro Paredes berujung aksi saling dorong antar pemain PSG dan Marseille. Di saat terjadi kerumunan Neymar menempeleng kepala Alvaro.
Wasit tidak langsung memberi hukuman apa pun kepada Neymar, melainkan mengganjar kartu merah untuk dua pemain PSG (Layvin Kurzawa dan Paredes) dan Marseille (Jordan Amavi dan Benedetto).
Tak lama berselang wasit Jerome Brisard mendapat laporan dari petugas VAR ( Video Assistant Referee). Dalam tayangan ulang, Neymar tertangkap basah menempeleng Alvaro, yang sedang cekcok dengan pemain PSG Paredes dan Kurzawa.
Wasit seketika melayangkan kartu merah langsung untuk Neymar. Pemain asal Brasil itu sempat mengeluhkan sesuatu ke ofisial pertandingan sebelum menuju ruang ganti.