Bosan Syuting Melulu, Rafathar "Menampar" Raffi Ahmad Lagi

ERA.id - Kisah rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina kembali menjadi sorotan. Masih dengan kasus yang sama, Rafathar Malik Ahmad "menampar" Ayahnya soal kamera dan syuting yang sering melibatkan dirinya. 

Bocah 5 tahun itu, Rafathar, lagi-lagi menyindir sekaligus memprotes perbuatan Ayahnya, Raffi Ahmad. Hal itu diketahui saat Raffi diwawancara di kanal YouTube Deddy Corbuzier.

Raffi mengaku anak semata wayangnya itu, Rafathar, sudah bisa menolak dan ogah diajak syuting. Ia bahkan menggambarkan anaknya persis seperti Ibunya, Nagita. 

“Dia udah bisa protes, pernah dia bilang ‘bisa enggak sih pah, ketemu sama Aa enggak usah pakai kamera?’ itu dia udah ngomong sama gue. 'Bisa enggak sih pah, enggak usah syuting? kayak gitu',” kata pemain film Kesempatan Kedua itu. 

Dari penolakan dan protes yang dilakukan Rafathar, menurut Raffi, anaknya melakukan itu lantaran stigma negatif tentang syuting sudah tertanam di benaknya. Rafathar menganggap proses syuting itu merupakan hal yang disuruh-suruh dan dia tak menyukainya. 

Bahkan suatu hari Raffi pernah meminta tolong hingga memohon ke anaknya untuk melakukan syuting. Namun usai syuting selesai, Rafathar justru melontakan kalimat yang "menampar" Raffi dan juga Nagita.

Keluarga Raffi Ahmad/Instagram Raffi Ahmad

“Dia bilang ‘oke Aa bantuin papah’. Udah tuh dia mau, selesai cut, terus dia bilang 'udah, pah, puas?’ itu gue sedih banget. Dia benaran, 'pah udah, ya, puas,” ungkap Raffi Ahmad. 

Meski kembali diprotes anaknya, kejadian ini rupanya bukan yang pertama kali terjadi. Rafathar pernah meminta Raffi untuk mendengarkan suara hati dan keinginannya, yakni main seperti anak-anak biasa seperti saudaranya tanpa perlu disorot kamera atau syuting. 

“Anak gue juga pernah ngomong gini sama gue, ‘Pah, dengerin Aa dong. Sekali aja, Aa suruh dengerin papah terus, papah pernah enggak bisa dengerin Aa?' Itu pernah terjadi juga,” katanya. 

Kejadian itu pun membuat Raffi sedikit kebingungan dan sedikit menyerah dalam urusan pekerjaan, terutama yang melibatkan anaknya. Salah satu dampak terbesarnya ialah kerjasama Raffi dengan stasiun televisi swasta yang menayangkan kehidupan rumah tangganya, Janji Suci. 

Tayangan itu sekarang jarang sekali menyoroti Rafathar seperti sebelumnya. Hal ini pun tak ingin dipaksakan oleh Raffi ke anak tercintanya itu.