Hari Toleransi Internasional, Berikut Indahnya Kisah Toleransi Beragama di Kalangan Selebriti

ERA.id - Hari Toleransi Internasional atau International Day of Tolerance diperingati setiap tanggal 16 November. Dikutip dari laman resmi UNESCO, pemilihan tanggal 16 November sebagai Hari Toleransi Internasional adalah hasil kesepakatan dari Sidang Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) pada 1995.

Istilah toleransi mencakup banyak bidang. Salah satunya adalah toleransi dalam beragama yang harus dilakukan untuk menjaga dan menghormati antar umat supaya hidup rukun. Selain itu, sikap toleransi menghindarkan terjadinya diskiriminasi meski berbeda keyakinan. 

Hal ini dirasakan oleh beberapa seleb non-muslim. Mereka justru tak mempermasalahkan mengunjungi kaum muslim dan bergabung untuk memberikan rasa hormat tinggi terhadap agama Islam. Siapa saja seleb yang memiliki toleransi tinggi terhadap agama lain? Berikut era.id telah merangkum 5 kisah toleransi agama dikalangan seleb:

1. Sandra Dewi

Toleransi dari Sandra Dewi (Foto: Instagram/@mimi.peri.mandja)

Melalui akun Insta Stories-nya, Sandra Dewi mengunggah foto saat ART-nya selesai menjalani ibadah salat. Walau dirinya non-muslim, ibu dua anak ini sangat bersyukur lantaran ART-nya rajin menjalani solat. Bintang film "Langit Ke-7" ini menyebut ada dua agama di dalam rumahnya, yakni Islam dan Katolik. Istri Harvey Moeis ini mengatakan rumahnya jadi aman, tenang, dan terang.

2. Celine Evangelista

Toleransi dari Celine Evangelista (Foto: Instagram/celine_evangelista)

Celine Evangelista mengaku sejak kecil sudah terbiasa dengan toleransi beragama. Istri Stefan William ini tumbuh dari keluarga yang berbeda agama. Meski non-muslim, ibu anak empat ini pernah menggelar acara pengajian bersama anak yatim untuk mendoakan kehamilannya pada 2017 silam. Tak hanya itu, ia mengunjungi acara pengajian Ustaz Riza Muhammad dengan mengenakan hijab. 

3. Boy William

Toleransi dari Boy William (Foto: Instagram/@boywilliam17)

Unggahan Boy William berhasil mencuri perhatian netizen berkat rasa toleransi yang dimilikinya. Bintang film "Tarot" ini mengenakan sarung menemani temannya yang merupakan seorang bernama Fitno Fabulos sedang sujud. Walau tak menjalankan salat, namun Boy William duduk diatas sajadah dengan khusyuk. Sementara, Fitno tengah bersujud, salah satu gerakan dalam salat.

4. Hotman Paris

Melalui akun Instagram-nya, Hotman Paris menyatakan betapa indahnya Indonesia jika hidup berdampingan dan damai, salah satunya menjunjung tinggi toleransi antar umat beragama. Dalam video yang diunggahnya terlihat saat Hotman Paris dengan ramah berjabat tangan menyalami satu per satu orang-orang yang ada dalam ruangan. Kejadian itu merupakan momen saat Hotman Paris ikut bertakziah ke Ponpes Tebuireng untuk mengikuti prosesi pemakaman K.H. Salahuddin Wahid atau Gus Sholah pada 3 Februari 2020 lalu.

5. Ruben Onsu dan Sarwendah

Keluarga Ruben Onsu (Foto: Instagram/@ruben_onsu)

Ruben Onsu dan Sarwendah dikenal sangat toleransi dengan semua karyawan yang beragama Islam. Setiap bulan Ramadhan, istrinya, Sarwendah membuat takjil untuk para ART-nya yang puasa. Ia juga mengajarkan ketiga anaknya untuk menghormati dengan tidak makan didepan orang yang sedang berpuasa. Hal ini diungkapkan lewat video dari kanal YouTube The Onsu Family yang bertajuk 'Coretan Sarwendah - Mengajarkan arti puasa PENTINGNYA SALING MENGHORMATI'.