Viral! Tergerus Air Sungai, Rumah di Bandung Ini Ambruk dan Buat Warga Histeris

ERA.id - Di Instagram, beredar video detik-detik sebuah rumah di Cibadak, Kota Bandung, yang berada pingir kali, roboh. Kejadian itu viral dan membuat banyak warganet merasa ngeri.

Dalam video itu, pertama debu dari batu merah beterbangan sementara air sungai terus menggerus rumah tersebut. Tak lama, batu-bata merah bercampur semen itu ambruk. Beragam perabotan pun tumpah.

Puing rumah itu lalu hanyut dibawa deras arus sungai. Sementara, suara lempeng dinding yang roboh itu terdengar sangat nyaring diiringi teriakan histeris warga.

"Astaghfirullah, turun, turun!" terdengar suara warga sekitar  termasuk si perekam video viral tersebut.

Berdasarkan laporan tertulis dari Anggota Bintara Pembina Desa (Babinsa) Cibadak, Sertu Ramidin, dikutip dari Liputan6, diketahui insiden terjadi di Gang Citepus RT 09/03, Kelurahan Cibadak, Kecamatan Astanaanyar, Kota Bandung, Rabu (23/12/2020), sekira pukul 08.00 WIB.

"Izin melaporkan, pada hari Rabu tanggal 23 Desember 2020, pukul 08.00 WIB, telah terjadi bencana dinding rumah tergerus oleh air Sungai Citepus yang mengakibatkan tembok dan bangunan  roboh," tulisnya.

Kata Ramidin, ambruknya rumah itu diduga dipicu luapan air Sungai Citepus yang sangat deras. Secara keseluruhan, ada dua rumah yang sebagian bangunannya roboh, yakni rumah milik Habib Saepuloh (63) dan satu rumah lainnya milik Ahmad Safi'i (46). Ramidin juga melaporkan, bahwa kejadian nahas ini tak menimbulkan korban jiwa.