Pengacara: Bahaya, Setya Novanto Punya Masalah Kesehatan Serius
“Saya kan punya medical record-nya beliau di HP. Saya minta ijin foto medical record-nya pasti saya foto. Soalnya saya tau pasti banyak yang butuh. Saya tunjukin ke dokter. Wah ini gawat ini, jantungnya mampet, ini yang bisa bikin bahaya,” ujar Fredrich di RS Media Permata Hijau, Kamis (15/11/2017).
Selain itu, dikatakan Fredrich, Novanto juga sebelumnya memiliki riwayat penyakit vertigo. "Sebelumnya kan ada vertigo, beliau itu orangnya tukang stress. Jadi kena gini langsung pingsan," tuturnya.
Fredrich mengungkapkan, empat perawat disiapkan khusus untuk menangani Novanto secara intensif. Saat ini Novanto juga masih ditangani oleh dokter ahli jantung, bedah, dan saraf.
Dalam kesempatan tersebut, Fredrich meminta masyarakat untuk turut mendoakan Novanto agar lekas sembuh dan dapat segera memberikan keterangan kepada KPK.
“Beliau itu taat sama hukum. Sebagai pemimpin ingin memberikan contoh yang baik. Saya minta doa restu beliau bisa cepet sembuh. Kalo besok sembuh, siapa tau kan, bisa memberikan keterangan,” terang Fredrich kepada wartawan.
Setya Novanto diketahui mengalami kecelakaan mobil di sekitar Kebayoran Lama, Jakarta Barat. Mobil yang ditumpangi Novanto hancur di bagian depan dan menyebabkan Ketua DPR tersebut mengalami luka di bagian kepala dan tidak sadarkan diri.