BREAKING NEWS: Banjir Rendam Pemukiman Warga di Kebon Pala, Kampung Melayu, Jakarta Timur

ERA.id - Banjir dengan ketinggian 100 sentimeter merendam pemukiman warga di Kebon Pala, Kampung Melayu, Jakarta Timur, Jumat (5/2/2021). Banjir terjadi akibat tingginya curah hujan sejak pukul 01.00 WIB dini hari yang mengakibatkan meluapnya sungat Ciliwung.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta sebelumnya mengimbau warga, terutama yang tinggal di sepanjang bantaran sungai untuk mewaspadai banjir karena Pos Pantau Cipinang Hulu berstatus waspada atau siaga III. 

"INFO DISASTER EARLY WARNING SYSTEM (DEWS) KEPADA WARGA BANTARAN SUNGAI, AKIBAT KENAIKAN POS CIPINANG HULU, TMA 160 CM/MENDUNG (WASPADA/SIAGA 3) Jum'at, 05 Februari 2021, Pukul 04.00 WIB," cuit akun Twitter BPBD DKI Jakarta.

Tim ERA.id mendatangi lokasi banjir di Kebon Pala untuk melihat situasi terkini banjir yang menyebabkan warga mengungsi ke lantai 2 rumah atau ke tempat yang lebih tinggi.

Berikut siarang langsung dari lokasi banjir di Kebon Pala, Jakarta Timur.

>