Kata "Ambulance" di Mobil Ambulans Kok Ditulis Terbalik Menjadi "Ecnalubma"?
ERA.id - Hampir pasti kita semua sering melihat mobil ambulans. Jika fokus memperhatikan, ada yang aneh tidak? Ada! Apa itu? Tulisan "ambulance" nya ditulis terbalik menjadi "ecnalubma". Alasannya apa? Memang ngaruh yang sama masyarakat?
Tentu saja berpengaruh. Jika ditelaah, pembuat mobil ambulans dan penempel stiker "ambulance" menjadi "ecnalubma", memang hebat. Jelas, karena walau terlihat sepele, fungsi stiker ambulans terbalik punya manfaat besar.
Sebagai orang awam. banyak orang yang menduga "ambulance" menjadi "ecnalubma" adalah kekeliruan yang fatal. Tapi masa sih, kompak salah seluruh Indonesia?
Ternyata, alasan di balik penulisan "ambulance" menjadi "ecnalubma" dimaksudkan agar pengendara di depan mobil ambulans, melihat tulisan pada kaca spion kendaraan mereka dengan jelas, tidak terbalik.
Ini untuk meminimalisir jika ada orang yang tidak mengenali mobil ambulans dan paham jika sudah membaca tulisan tersebut. Seperti diketahui, sifat bayangan kaca spion seperti cermin datar pada umumnya adalah maya dan terbalik (kiri menjadi kanan dan kanan menjadi kiri).
Jika sudah begitu, sebagai pengemudi, kita diharapkan menepi dan memberi jalan bagi mobil ambulans yang bertuliskan "ecnalubma" itu.