Mengenang Kampanye Gibran Berbaju Bola Hingga Disandingkan dengan Ucup "Bajai Bajuri"

ERA.id - Seorang pria asal Slawi, Tegal, berinisial AM, kemarin menghebohkan publik usai membuat tulisan bernada mengejek kepada Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka di media sosial. Isinya soal sepak bola.

Secara frontal, AM menulis di kolom komentar akun Instagram @garudarevolution. "Tahu apa dia tentang sepak bola, tahunya cuma dikasih jabatan aja," tulisnya pada Sabtu (13/3/2021) pukul 18.00 WIB.

Setelah itu, ia langsung dipanggil ke Markas Polresta Solo, Senin (15/3/2021), usai Tim Polisi Virtual Polresta Surakarta menciduknya. "Benar, memang saya menulis komentar di @garudarevolution di postingan soal semi final dan final Piala Menpora Solo," ujar AM dikutip dari akun instragram @polrestasurakarta.

Di polres, AM mengaku jera dan meminta maaf. "Dan saya minta maaf kepada Bapak Gibran Rakabuming Raka dan kepada masyarakat serta Polresta Solo, saya menyesal dan tidak akan mengulanginya lagi," lanjutnya.

Lantas apakah komentar pedas itu benar? Tentu akan menjadi perdebatan. Hanya saja, jika menengok ke belakang, Gibran pernah beberapa kali bersinggungan dengan sepak bola. Saat kampanye Pilkada Solo, ia dengan percaya diri memakai beragam jersey.

Putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu bahkan pernah disandingkan dengan Ucup pemeran sitkom "Bajai Bajuri". Hal itu disampaikan akun Twitter @notaslimboy atau Sammy. Pelawak tunggal itu mengunggah gambar Fanny Fadillah atau "Ucup" dalam beberapa frame "Bajai Bajuri". "Gua cuman iseng, tapi jadi seru ini, ada yang twitwar soal jersey juga nih jadinya. Haha," tulis Sammy.

Tulisan Sammy itu pun disambut nyinyiran warganet yang mendaku dirinya fans sejati Ac Milan. "Kok bisa ya pake jersey Milan, tapi juga Inter dan Juve. Itu seperti orang bener2 bego atau emang multiple personalities."

"Gw milanisti. Dah cukup itu aja. Temen jg byk milanisti jg fans madrid atau barca atau klub beda liga. Tp gada setau gw milanisti jg nge fans inter atau juve. Haram lah itu. Ya kcuali kalo yg lu pada bilang cuma jualan jersey. Terserah suka2 lu lah."

Sekadar diketahui, Gibran dilansir Indosport, pernah berujar bahwa ia pengangum 'klub legendaris Jepang', Nankatsu. "Banyak klub bola saya suka. Salah satunya klub bola Nankatsu Elementary School," kata dia merujuk tim bintang kartun asal Negeri Sakura, Tsubasa Ozora.

Gibran juga terlihat beberapa kali berganti jersey klub sepak bola. Jersey yang dia kenakan pun beraneka ragam klub. Mulai Manchester United, Arsenal, Real Madrid, Barcelona, hingga raksasa Belanda Ajax Amsterdam. Gibran juga beberapa kali terlihat mengenakan jersey klub raksasa Italia mulai AC Milan, Juventus, hingga Inter Milan.