Seru dan Tetap Aman, Tips Liburan di Kala Pandemi Ala Febby Rastanty

ERA.id - Febby Rastanty baru-baru ini mengungkap dirinya banyak mengalami perubahan selama pandemi Covid-19. Salah satu yang mencolok ialah kebiasaan liburannya yang kini harus diperketat.

Melalui konfernsi pers bersamaan dengan peresmian Sans Hotels, Febby Rastanty pun mengungkap bagaimana kebiasaan liburannya yang kini semakin berubah. Ia mengaku lebih banyak menghabiskan waktunya bersama keluarga dari pada keluar rumah, termasuk liburan.

"Positifnya aku jadi sering di rumah karena ngga bisa kemana-mana, ada quality time deh sama keluarga jadi lebih banyak. Kalau yang negatifnya ya buat kemana-mana ya susah, ketemu teman, ya salah satunya trevelling itu sendiri," kata Febby Rastanty saat konferensi pers, Rabu (31/3/2021). 

Bintang sinetron Putih Abu-Abu itu mengatakan sebelum pandemi sasaran lokasi liburannya ialah tempat-tempat yang ramai dikunjungi oleh banyak orang, seperti cafe, atau pun tempat rekreasi. Tetapi sejak ada pandemi, ia dan teman-temannya lebih memilih untuk melakukan staycation dengan pemilihan tempat yang nyaman dan private. 

"Kalau sekarang perubahannya aku lebih cari tempat-tempat yang staycation, yang lebih private yaudah kaya bareng teman-teman, yaudah staycation aja di kamar. Jadi lebih banyak tau tentang teman-teman kan quality time juga ngobrol bareng-bareng aktivitas di kamar apa pun itu," tegas Febby.

Meski bisa lebih mengenal keluarga dan teman-temannya lebih dekat lagi, ia tak menampik bahwa  dirinya sangat merindukan liburan yang bebas. Di mana tidak perlu lagi membutuhkan swab tes sebagai syarat liburan ke luar kota. 

Belum lagi profesinya sebagai aktris yang terkadang punya waktu padat dan tak menentu untuk liburan. Hal ini dikatakannya sebagai salah satu kendala yang tak bisa memilih liburan mendadak di masa pandemi saat ini. Padahal, sebelumnya ia dan teman lainnya sering bepergian meski pun waktu yang mendadak.

Lalu, kata Febby, saat ini dirinya tak menutup kemungkinan untuk pergi berlibur. Tetapi ia tetap mengedepankan protokol kesehatan dan juga hal-hal penting yang harus diperhatikan. 

Tentunya hal utama yang harus diperhatikan saat ingin bepergian ialah waktu yang harus disiapkan jauh-jauh hari. Sebisa mungkin ia akan menghindari liburan panjang demi mencegah bertemu banyak orang. 

Kemudian, hal yang tak kalah penting bagi Febby ialah akomodasi. Di mana pemilihan akomodasi yang nyaman dan enak jadi yang terpenting selama liburan.

"Karena akomodasi adalah salah satu part penting dari traveling karena kalau akomodasinya nggak nyaman bikin mood jadi liburannya jadi berantakan. Maksudnya walaupun akan keluar dari akomodasinya ke tempat-tempat seru tapi balik pulang ke akomodasi kalau nggak nyaman aduh males banget," ungkap Febby.

Mantan kekasih Derby Romero itu juga menegaskan di masa pendemi ini yang terpenting juga soal protokol kesehatan. Febby akan lebih memilih penginapan yang sudah terverifikasi agar kesehatan dan kebersihannya terjamin.

Lebih lanjut, terkait rencana liburannya dara kelahiran 1 Februari 1996 itu mengungkap dirinya ingin sekali pergi berlibur ke Yogyakarta.