Usai Deddy Corbuzier, Luna Maya Akhirnya Minta Maaf karena Sepelekan Kesehatan Mental

ERA.id - Beberapa waktu lalu, Deddy Corbuzier dan Luna Maya sempat menerima hujatan publik karena menyepelekan gangguan mental eating disorder, yang dialami oleh salah satu peserta Indonesia's Next Top Model (INTM), Danella Ilene.

Hari ini (5/4/2021), melalui unggahan Instagram Storiesnya, Luna Maya menyampaikan permohonan maafnya atas sikapnya pada tayangan tersebut. Ia mengungkapkan bahwa sebenarnya dirinya tidak pernah menganggap masalah kesehatan mental adalah sebuah bahan candaan.

"Pertama-tama saa ingin menyampaikan bahwa saya tidak pernah menganggap issue mental health adalah materi bercandaan," tulis Luna Maya.

Artis berusia 37 tahun itu mengatakan bahwa semua hal yang ditayangkan tidak sepenuhnya benar-benar terjadi. Namun, karena yang ditayangkan hanya sebagian maka menimbulkan berbagai pendapat dari publik, sehingga menciptakan situasi yang tidak menyenangkan.

Luna Maya (Scereenshoot Instagram/@lunamaya)

"Kedua saya merasa perlu menginformasikan ada hal-hal yang tidak sepenuhnya benar terjadi, tapi kemudian karena satu dan lain hal akhirnya berkembang menjadi asumsi yang membuat keadaan jadi tidak menyenangkan," lanjut Luna Maya. 

Meski demikian, Luna Maya tetap meminta permohonan maaf dari pihak-pihak yang merasa terganggu akan sikapnya tersebut. Ia juga mengharapkan kejadian ini bisa membuatnya lebih berhati-hati lagi ke depannya dalam mengungkapkan pendapatnya dan melontarkan candaan.

"Apabila ada hal yang kurang berkenan, izinkan saya dengan rendah hati untuk dibukakan pintu maaf sekaligus juga untuk bersiap memasuki bulan suci Ramadhan. Semoga kita semua bisa jadikan ini pelajaran, terutama buat saya dan semua ke depannya untuk saling menjaga hati," tutup Luna Maya.

Salah satu komentar Luna Maya yang paling disorot dalam tayangan program Indonesia's Next Top Model (INTM) adalah ketika Ilene menjelaskan gejala yang dialaminya ketika didiagnosa mengidap eating disorder. 

Sesuai dengan yang dilansir dari Healthline.com, Ilene menjelaskan bahwa orang yang mengidap eating disorder itu terkadang memiliki keinginan untuk makan terus dan terkadang tidak ingin makan apapun.

Mendengar gejala tersebut, Luna Maya menyatakan bahwa ia juga eating disorder dengan nada candaan dan dengan alasan karena dirinya sangat doyan makan.

"Saya suka banget makan, jadinya saya eating disorder kali ya," kata Luna Maya, pada tayangan program INTM.