Fakta Angela Gilsha, Aktris Cantik yang Ngaku Tak Punya Agama
ERA.id - Baru-baru ini, nama aktris cantik Angela Gilsha ramai diperbincankan oleh warganet. Pasalnya, bintang sinetron Samudera Cinta itu memberikan pengakuan akan dirinya yang tidak memiliki agama, melalui unggahan di Instagram Storiesnya. Pengakuan ini diberikan oleh Angela karena mendapat pertanyaan dari salah seorang netizen akan agama apa yang dianut olehnya.
"Tidak mengikuti agama apapun, tapi dekat dengan Tuhan. Bingung gak lo?," kata Angela Gilsha.
Namun, meski mengaku tidak memiliki agama, Angela mengatakan bahwa ia dekat dan selalu berserah kepada Tuhan dalam menjalani hidupnya.
"Ikuti aja alur Tuhan. Jangan berharap sama hal yang baik terus. Kita harus selalu siap sama hal buruk yang akan terjadi. Intinya jangan berekspektasi terhadap apapun, jalani aja yang ada," tulis Angela Gilsha.
Dari pada penasaran dengan siapa sosok Angela Gilsha sebenarnya, yuk simak beberapa fakta dirinya di bawah ini.
1. Mengawali kariernya sebagai model
Sebelum menjadi bintang sinetron, aktris kelahiran tahun 1994 ini mengawali kariernya di dunia hiburan sebagai seorang model. Ia mengikuti ajang pemilihan Gadis Sampul pada 2010, dan berhasil masuk dalam 20 finalis kala itu.
Sukses berkarier sebagai seorang model selama 4 tahun, Angela akhirnya memutuskan untuk melebarkan kariernya ke dunia akting. Ia pun akhirnya pindah dari Bali ke Jakarta demi mengejar mimpinya sebagai seorang aktris.
2. Sudah membintangi banyak sinetron
Aktris dengan nama asli Angela Gilsha Panari ini akhirnya melangsungkan debutnya sebagai aktris lewat sinetron berjudul Duyung, yang ditayangkan pada 2015 lalu. Sepanjang kariernya sebagai aktris, Angela tercatat sudah membintangi satu film dan tujuh sinetron. Ia saat ini diketahui sedang membintangi drama Samudera Cinta.
Selain membintangi sinetron dan film, Angela juga sering tampil sebagai model untuk musik video beberapa musisi. Mulai dari video klip lagu "Sampai Kau Jadi Milikku" punya Judika dan video klip lagu "Tak Punya Nyali" milik D'Masiv.
3. Pernah terlibat kontroversi
Pada tahun 2019 lalu, Angela sudah sempat tertimpa kontroversi yang membuatnya menerima banyak hujatan kala itu. Hal ini terjadi karena unggahan dirinya yang merasa terganggu akan suara tangis bayi, yang berada di pesawat yang sama dengannya.
Lewat unggahan Instagram Storiesnya kala itu, Angela mengatakan bahwa ia lebih setuju jika hewan peliharaan yang diperbolehkan masuk ke dalam pesawat dibandingkan dengan seorang bayi. Sontak postingannya tersebut membuatnya mendapat banyak kecaman dari warganet dan juga dari banyak publik figur.
Itulah beberapa fakta dari seorang Angela Gilsha, bintang sinetron yang baru saja mengaku tak memiliki agama. Jadi, bagaimana menurut kamu?