Para Pencari Kerja Merapat! UNS Gelar Job Fair Virtual
ERA.id - Universitas Sebelas Maret (UNS) mengggelar job fair secara virtual selama dua hari mulai 28-29 April 2021. Job Fair ini pertama kali diselenggarakan di masa pandemic secara virtual.
Ketua Career Development Center (CDC) UNS, Kusnandar mengatakan program ini merupakan program rutin tahunan UNS. Namun selama pandemic Covid-19, kegiatan ini baru pertama kali dilakukan.
”Kegiatan ini untuk memfasilitasi masyarakat umum, terutama alumni UNS dengan perusahaan-perusahaan yang mencari talenta baru,” katanya, Rabu (28/4/2021).
Kegiatan ini sempat terhenti di tahun 2020 lalu. Namun tahun ini kembali dilaksanakan secara daring dengan menggandeng 36 perusahaan.
Para perusahaan yang bekerja sama ini berasal dari berbagai macam industri, seperti industri pangan, media massa dan beberapa industri lainnya.
”Pada Job Fair kali ini ada 149 lowongan kerja. Hari pertama dibuka, ada sekitar 1.257 pelamar yang bergabung,” katanya.
Ditambahkan oleh Direktur dari Direktorat Reputasi Akademika dan Kemahasiswaan UNS, Sutanto, bahwa tugas civitas akademika tidak hanya mendidik mahasiswa di kampus saja. Melainkan juga memastikan para mahasiswa ini memiliki bekal di dunia kerja.
”Tugas kita di kampus itu menyiapkan talenta-talenta dengan skill yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Sehingga peusahaan bisa mendapatkan talenta yang cocok dan berbakat untuk berkembang dan lebih maju,” ucapnya.
Virtual UNS Job Fair ini tidak hanya ditujukan bagi mahasiswa dan alumni UNS, tetapi juga dapat diakses oleh kalangan umum dengan menjadi member. Semua layanan CDC UNS dalam Virtual UNS Job Fair XXI diberikan secara gratis.