Akhirnya Arab Saudi Punya Bioskop

Jakarta, era.id - Arab Saudi sebentar lagi akan punya bioskop setelah 35 tahun dilarang oleh ulama-ulama berpengaruh.

Kehadiran bioskop di Arab Saudi adalah bagian dari reformasi ekonomi dan sosial dari Putera Mahkota Mohammed Bin Salman.

Akan hadir 40 bioskop dalam lima tahun mendatang atas kesepakatan dengan AMC Entertainment Holdings.

Bioskop ini akan hadir di Riyadh pada 18 April 2018 mendatang. Nantinya bioskop tidak akan dipisahkan berdasarkan gender seperti kebanyakan tempat umum lainnya yang ada disana.

Rencananya Pemerintah Arab Saudi akan mendirikan 350 bioskop dengan lebih 250 layar hingga tahun 2030 dan diharapkan akan menarik perhatian hampir 1 miliar dolar AS dari penjualan tahunan tiket menonton.

Baca juga: 18 April, Arab Saudi Punya Bioskop

Tag: