Han Ye Seul Bantah Jadi Selebriti Wanita di Kasus Burning Sun, Tapi Akui Pernah Datang dan Adakan Pesta
ERA.id - Aktris Han Ye Seul membantah tegas dirinya terlibat dalam kasus Burning Sun seperti yang disebutkan Kim Sang Kyo. Meski membantah jadi selebriti yang terlibat di kasus Burning Sun, Han Ye Seul mengaku pernah mengadakan pesta di klub tersebut.
Bantahan dari Han Ye Seul ini disampaikan langsung olehnya melalui kanal YouTube pribadi. Dalam kesempatan itu ia menutup spekulasi yang menyebutkan dirinya sebagai aktris yang teler akibat obat-obatan di Busning Sun.
"Aku pergi ke Burning Sun tepat sekali seumur hidupku. Saya bahkan tidak pergi ke kamar pribadi. Saya berpesta di aula, di mana semua orang bisa melihat saya," katanya dikutip Soompi, Kamis (10/6/2021).
Lalu, kata Han Ye Seul, ia menyadari sejak menginjakan kaki ke klub malam itu dirinya langsung mendapat citra negatif dari masyarakat. Ia bahkan di cap sebagai pecandu narkoba.
Dalam kasus Burning Sun yang masuk ke pengadilan menyebut beberapa kasus seperti penggelapan pajak, narkoba, hingga prostitusi. Hal ini disebutkan Han Ye Seul bukan sebagai dasar untuk menilai semua orang sama dan terlibat atas kasus itu meski pernah berkunjung.
Menurut Han Ye Seul, ia pernah sekali datang dan mengadakan pesta Halloween di Burning Sun. Pesta itu dihadiri oleh teman, kenalan, dan juga rekan kerjanya.
"Satu kali saya pergi, itu untuk pesta Halloween. Saya mengundang teman, kenalan, dan rekan kerja saya untuk pesta Halloween," akunya.
Selama pesta ia pun memesan meja dan seluruh tamu undangannya mengenakan kostum Halloween dan bersenang-senang. Saat sedang bersenang-senang, Han Ye Seul mengaku sempat ditawari oleh seorang karyawan Burning Sun untuk kamar pribadi.
Tawaran kamar pribadi itu dikatakan olehnya ditawari lantaran ia seorang selebriti terkenal. Untungnya Han Ye Seul tidak mengiyakan tawaran itu dan memilih untuk terus berpesta di temapt umum.
"Aku bilang tidak. Saya berkata, ‘Mengapa saya berpesta di ruangan yang pengap? Saya ingin berpesta di aula, di belakang meja DJ, di mana saya memiliki pemandangan terbaik dari panggung utama," tegasnya,
Lalu, Han Ye Seul mengatakan selama pesta ia dan teman-temannya juga dikelilingi oleh pengawal yang melindungi mereka. Ia juga membantah telah memakai narkoba di tempat umum yang bisa dilihat oleh banyak orang.
Atas tuduhan itu, ia menegaskan dirinya berani membuktikan ke pengedailan bahwa dirinya bukan pecandu narkoba seperti yang dituduhkan.
"Apakah saya sudah cukup gila untuk menggunakan narkoba di tempat seperti itu? Ada begitu banyak orang yang memperhatikan kami. Saya dapat membuktikan ini tanpa keraguan di pengadilan, karena ada begitu banyak saksi mulai dari teman-teman saya hingga semua orang yang hadir di sana," ucapnya.
Dari kasus yang menyeret namanya, Han Ye Seul sempat ingin mengambil jalur hukum untuk membersihkan namanya. Namun orang-orang di sekitarnya menyarankan agar ia tetap tenang dan tidak memperpanjang masalah.
Namun sayangnya komentar jahat terus berdatangan dan menyerang dirinya. Ia pun mengaku tidak bisa tinggal diam begitu saja dan menyebut komentar jahat bisa menghancurkan hidup seseorang, menginjak karier orang, dan melukai perasaannya.
"Menginjak dan menghancurkan hidup seseorang dengan serangan tak berdasar dan spekulasi yang belum dikonfirmasi. Apa bedanya ini dengan percobaan pembunuhan?" katanya.
Hingga akhirnya aktris kelahiran 18 September 1981 itu memilih untuk mengajukan gugatan atas semua komentar jahat. Ia pun meminta agar penggemarnya tetap bersabar dan menunggu prosesnya hingga berakhir di meja pengadilan.
"Pada akhirnya, saya pikir saya harus mengajukan gugatan. Tolong awasi bagaimana hasilnya pada akhirnya (di pengadilan), dan harap bersabar dan tetap tertarik pada hasil akhir. Saya sendiri sangat tidak sabar, tetapi saya menyadari bahwa segala sesuatunya tidak berjalan seperti itu," tutupnya.
Sebelumnya nama Han Ye Seul dikatikan dengan kasus Burning Sun setelah disebutkan oleh whistleblower Burning Sun, Kim Sang Kyo. Awal tahun ini, Kim Sang Kyo mengklaim bahwa dia telah melihat seorang aktris terkenal yang teleh akibat pengaruh obat-obatan di klub.
Sejak pengakuan itu muncul nama Han Ye Seul pun terseret ke dalam kasus Burning Sun, yang juga melibatkan mantan member Big Bang, Seungri.