Terima Perjodohannya Ustaz Abdul Somad, Mertua UAS Akui Fatimah Minta Didoakan Lebih Kuat Hadapi Cobaan
ERA.id - Semenjak menikah dengan Ustaz Abdul Somad pada Rabu (28/4/2021), sosok Fatimah Az Zahra menjadi perbincangan publik. Banyak publik yang penasaran alasan sosok wanita berusia 19 tahun ini mau dinikahi oleh sang pendakwah berusia 44 tahun itu.
Baru-baru ini, Ibunda Fatimah Az Zahra, Bibi Kulsum membongkar alasan Fatimah Az Zahra ingin menikah dengan UAS. Sebelumnya, Fatimah ingin fokus belajar dengan menempuh perguruan tinggi.
Namun, orangtuanya ingin Fatimah menikah karena khawatir dengan pergaulan anak muda zaman sekarang. Maka dari itu, sang ibunda selalu berdoa agar Fatimah mendapatkan suami yang terbaik.
"Anakku ini mau lulus, keinginan anak saya mau kuliah. Tapi saya takut dunia seperti ini," ujar Bibi Kulsum, dikutip dari kanal YouTube Hai Guys Official pada Senin (14/06/2021).
"Makanya saya berdoa kepada Allah untuk mendatangkan jodoh yang bisa melindungi, menjaga menganyomi, mencintai, membimbing anakku ke jalan yang benar," lanjutnya.
Sebelum anaknya menikah, ibunda Fatimah sempat bertanya dalam hati apakah UAS benar-benar jodoh Fatimah atau bukan. Namun, ia hanya pasrah dan berdoa yang terbaik untuk pernikahan UAS dan Fatimah.
"Cuma aku tanya pada hatiku sendiri 'Apakah ini engkau ridhain Allah? Apakah ini pilihanmu Allah?' Saya tidak tau apa-apa. Hanya saja saya minta, ridho engkau Allah, dunia dan akhirat," kata Bibi Kulsum.
Telah menyandang status sebagai mertua UAS, ibunda Fatimah bersyukur pernikahan berjalan lancar sesuai keinginannya. Fatimah juga menerima perjodohannya dengan UAS dengan sepenuh hati
"Alhamdulillah pernikahan berjalan lancar dan bapak kyai bilang 'ini datangkan Allah'. Saya terima (perjodohan) sepenuh hati, ikhlas dan anak saya yang menjalani, dia juga menuruti ridha Allah dan kedua orangtua," papar Bibi Kulsum.
Bibi Kulsum juga mengaku Fatimah menerima UAS tanpa adanya paksaan dan ikhlas menjalani biduk rumah tangga tersebut. Meski begitu, Fatimah meminta sang ibunda untuk mendoakannya agar terus diberikan kekuatan jika dihadapi cobaan yang berat.
"Fatimah bilang 'Saya terima dengan tidak ada paksaan, dengan hati saya ikhlas apa pun yang dijalani dan diterima apa adanya'. Nggak disangka-sangka, apa pun Allah datangkan ujian. Fatimah minta didoakan 'Umi doakan saya kuat'. Iya saya (bilang) 'saya doakan'." tutupnya.