Gempa Bumi M 6,1 Guncang Maluku Tengah, BMKG Imbau Warga: Jauhi Pantai

ERA.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini terkait potensi gempa susulan dan tsunami di Maluku Tengah, Maluku.

Warga diminta menjauhi pantai dan menuju tempat lebih tinggi.

"WASPADA Gempa Susulan dan Potensi Tsunami akibat longsor ke/di bawah laut bagi Masyarakat di sepanjang Pantai Japutih sampai Pantai Apiahu Kabupaten Maluku Tengah, Pulau Seram, Maluku," demikian keterangan dari BMKG, Rabu (16/6/2021).

"Segera menjauhi pantai menuju tempat tinggi," imbuh BMKG.

Sebelumnya, gempa bumi berkekuatan magnitudo (M) 6,1 terjadi di Maluku Tengah, Maluku. Gempa dilaporkan tidak berpotensi menimbulkan tsunami.

Informasi dari BMKG, gempa terjadi pada pukul 11.43 WIB, Rabu (16/6).

Lokasi gempa ada di koordinat 3,39 Lintang Selatan dan 129,56 Bujur Timur atau 67 km tenggara Maluku Tengah. Pusat gempa ada di kedalaman 10 km.