Beredar Kabar SPBU Tutup Selama PPKM Darurat, Ini Jawaban Pertamina
ERA.id - Ada informasi beredar melalui sosial media bahwa Pertamina akan menutup sementara Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) untuk sementara saat PPKM Darurat mulai 12-17 Juli 2021. Terkait hal ini, PT Pertamina menyatakan bahwa kabar tersebut bohong.
Hal ini disampaikan oleh Unit Manager Communication, Relations, & Corporate Social Responsibility (CSR) Pertamina Pemasaran Regional Jawa Bagian Tengah, Brasto Galih Nugroho melalui siaran pers, Jumat (9/7/2021).
”Informasi penutupan SPBU sementara mulai tanggal 12-17 Juli 2021 tidak benar, itu hoax. Harap selalu berhati-hati dengan segala bentuk informasi yang mengatas namakan Pertamina,” katanya.
Semua informasi dari Pertamina dapat diakses melalui informasi resmi yang ada di website dan sosial media Pertamina. Brasto menekankan saat ini semua SPBU, Pertashop, agen LPG, Fuel Terminal dan Integrated Terminal beroperasi normal selama pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat.
”Sesuai dengan ketetapan dari pemerintah, semua pelayanan energi merupakan kategori kritikal, stok BBM dan LPG saat ini aman dan mencukupi,” jelasnya.