Ayah Rozak Nego Seserahan dari Rp5 M Jadi Rp3 M, Ivan Gunawan: Punya Rp200 Juta, Ayu Ting Ting Mau Keluar dari Rumah
ERA.id - Syarat untuk menikahi pedangdut Ayu Ting Ting dengan memberikan mahar sebesar Rp5 miliar sempat menjadi viral di dunia maya. Kabarnya, mahar Rp5 miliar disebut-sebut biaya seserahan, diluar biaya prosesi pernikahan.
Ditambah lagi, uang bulanan yang diberikan untuk kedua orang tua harus diberikan lebih dari Rp100 juta. Sepertinya, syarat itu ditujukkan untuk desainer Ivan Gunawan yang saat ini tengah dekat dengan pelantun lagu "Alamat Palsu".
Tetapi, Ivan Gunawan mengaku tak bisa dan mengaku hanya bisa memberikan mahar sebesar Rp100 juta. Meski begitu orang tua Ayu Ting Ting tak patah semangat. Pria berusia 59 tahun itu malah meminta negoisasi kepada Ivan Gunawan untuk memberikan mahar Rp3 miliar, bukan Rp5 miliar.
"Nak bilangin sama Igun kapan mau seserahan, nggak usah Rp5 M, Rp3 M saja (dengan) rumah mewah," pesan dari Ayah Rozak yang diucapkan oleh Ivan Gunawan, dikutip dari kanal YouTube Qiss You TV.
Mengetahui ayahnya membicarakan soal seserahan, Ayu Ting Ting meminta Ivan Gunawan untuk membalas pesannya itu.
"Balas balas," ujar Ayu Ting Ting.
Pria disapa Igun itu mengaku hanya bisa memberikan seserahan berupa Rp200 juta. Sembari bercanda, ia mengatakan jika mantan istri Enji Baskoro sudah tak tahan dan ingin keluar dari rumah.
"Gini, Ayah maaf Igun cuma punya Rp200 juta, gimana Ayu mau keluar dari rumah nggak kuat sama ayah katanya," jawab Ivan Gunawan sembari tertawa.