Jelang Ultah Makassar, Walkot Danny cs Siapkan Cermin dalam Lorong untuk Dipakai Ngaca
ERA.id - Wakil Wali Kota Makassar Fatmawati Rusdi meninjau sejumlah lorong di daerah itu untuk memastikan program "Lorong Wisata" berjalan optimal mulai 9 November 2021, bertepatan dengan HUT Ke-414 Makassar.
"Program 'Lorong Wisata' adalah salah satu program untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui perputaran ekonomi," ujar dia di Makassar, Sulawesi Selatan, Jumat (5/11).
Ia mengatakan program khas Wali Kota Makassar Danny Pomanto itu, akan dimulai pada 9 November di 15 kecamatan dengan selanjutnya secara bertahap ditingkatkan hingga 5.000 lorong wisata.
Menurut dia, program "Lorong Wisata" akan menjadi salah satu andalan daerah setempat dalam meningkatkan perekonomian masyarakat.
Dia mengaku konsep dasar dari program itu mengangkat nilai-nilai budaya dan adat masyarakat setempat.
Sejumlah lorong di kota itu juga akan didesain menjadi lorong wisata agar dapat membangkitkan animo masyarakat untuk makin mencintai kotanya.
"Olehnya itu, mari kita memastikan kebersihan dan estetika lorong kita. Lorongnya itu ada muralnya juga. Desainnya apik dan kebersihannya terjaga. Ini tinggal dipoles lagi paduan warna cerah agar dapat lebih menarik minat orang untuk ke sini," katanya.
Sembari berjalan memantau warga dan satgas kebersihan bekerja sama dalam kegiatan Jumat Bersih yang rutin dilakukan setiap pekan, Fatmawati Rusdi juga menyapa masyarakat di sekitar rumahnya.
Di sepanjang "Lorong Wisata Bambapuang" juga ditempatkan ayunan serta cermin dengan desain jendela yang "instagramable" agar dapat memikat pengunjung.
"Ada cermin di sini biar kita bisa berkaca sudah bersihkah kita hari ini. Sampah dibuang di tempatnya, kalau sembarangan disuruh berkaca lagi biar sadar. Kurang lebih seperti itu mungkin filosofinya," ucapnya.