Nge-fans Berat, Elle Fanning dan Leonardo DiCaprio Antusias Bertemu dengan Pemain Squid Game

ERA.id - Popularitas Squid Game ternyata sampai kepada para aktor ternama Hollywood, seperti Elle Fanning dan Leonardo DiCaprio. Saat tampil di Jimmy Kimmel Show, Elle membeberkan pengalamannya bertemu dengan para pemain Squid Game di LACMA Art+Film di Los Angeles belum lama ini.

Seperti diketahui, tiga bintang utama serial tersebut, yakni Jung Ho Yeon, Lee Jung Jae, dan Park Hae Soo menghadiri acara tersebut secara langsung. Kehadiran mereka ternyata menjadi bahan pembicaraan dan begitu ditunggu oleh Elle Fanning.

Sanking menggemari mereka, Elle bahkan menyebut para pemain serial itu sebagai Hightlight of the Night. Ia bahkan sudah memiliki niatan untuk berfoto dengan mereka.

"Aku penggemar berat Squid Game, kamu harus menontonnya. Pemain Squid Game ada di sana, jadi itu adalah misiku. Aku seperti 'aku harus selfie dengan para pemain', dan aku sangat senang karena aku penggemar berat. Aku akhirnya melakukan selfie," ujar Elle, dilansir dari tayangan video di Instagram, Kamis (18/11/2021).

Leonardo DiCaprio, Elle Fanning, Lee Jung Jae (Instagram)

Selain dirinya, Elle juga menyebut bahwa Leonardo DiCaprio antusias untuk bertemu bintang Squid Game. Menariknya, malam itu Leonardo mencoba bersikap tenang, namun ketika diberitahu para pemain serial tersebut datang, ia langung bereaksi sangat cepat dan antusias.

"Itu sangat menarik karena Leo hanya mencoba tenang sementara aku sudah begitu bersemangat. Dia seperti 'guys, berakting tenanglah'. Dan saat kita 'itu Squid Game', dia langsung 'benarkah? Di mana? Di mana?. Jadi sangat antusias juga," beber Elle.

Tak dibisa dipungkiri, sejak dirilis pada September 2021, serial Squid Game memang begitu populer secara internasional, begitu juga para pemainnya. Seperti Jung Ho Yeon yang memerankan Kang Sae Byeok yang awalnya memiliki pengikut hanya 400 ribu di Instagram kini sudah menjadi 23,6 juta pengikut.