Jadi Nasrani di Film Akhirat: A Love Story, Adipati Dolken: Sulit, Gue Muslim!
ERA.id - Aktor Adipati Dolken akhirnya kembali ke layar lebar lewat film bergenre fantasi romantis, Akhirat: A Love Story. Adipati mengungkap banyak kesulitan di film kali ini yang dia bintangi bersama Della Dartyan.
Pria yang akrab disapa Dodot itu mengaku cukup banyak mengalami kesulitan saat mamainkan karakter Timur di film Akhirat: A Love Story. Di mana dirinya harus berperan sebagai seorang nasrani, yang berbeda dari agama aslinya.
"Kesulitan adalah pasti gue kan kenyataannya itu muslim ya, terus d karakter ini gue jadi kristen," kata Adipati Dolken, di kawasan Gandaria, Jakarta Selatan.
Lalu, kata Dodot, kesulitan memerankan karakter narsani yang berbeda dengan agama yang dianutnya itu mengharuskan dirinya beradaptasi dengan banyak hal. Dia diharuskan beradaptasi dengan kebiasaan-kebiasaan di rumah bersama keluarga.
Meski pun menjalankan peran sebagai nasrani dan beradaptasi dengan hal-hal baru, bagi pemain film Love for Sale 2 itu yang lebih menyulitkan adalah membuat dimensi fantasi di dalam film.
"Sebenernya lebih ke arah gimana cara kita bisa ngambil dunia fantasinya itu sendiri sih karena kita belum pernah ngadepin sebelumnya kan apalagi ngomongin akhirat. Berat banget sih sebenernya," ungkapnya.
Mengenai dunia fantasi itu sendiri, suami dari Canti Tachril mengatakan banyak dibantu oleh Jason Iskandar, sutradara film Akhirat: A Love Story. Menurutnya dia bersama tim produksi melakukan diskusi yang panjang mengenai film fantasi romantis tersebut.
"Untungnya Jason punya cara, punya visi untuk ngejelasin ke gue, ke Della sama pemain lain. Dia punya cara untuk jelasin fantasi dia yang seluas itu dan buat gue, ya bikin gue bangga ada di film ini," ujarnya.
Film Akhirat: A Love Story menjadi karya kedua yang mempertemukan Adipati Dolken dengan Della Dartyan. Sebelumnya mereka sempat beradu akting lewat film Love for Sale 2. Film ini diagendakan tayang serentak di bioskop seluruh Indonesia mulai 2 Desember 2021.