Rizal Ramli Galang Dukungan Jadi Capres, Netizen: Jadi Ketua RT Dulu..
ERA.id - Ekonom senior, Rizal Ramli berniat menjadi calon presiden pada Pilpres 2024 mendatang. Rizal Ramli pun menggalang dukungan lewat media sosial.
"Jika kawan2 ingin Indonesia berubah dari Demokrasi Kriminal menjadi Demokrasi yg Bersih dan Amanah, ingin Indonesia yg lebih adil dan makmur, kuat dan berjaya di Asia. Tolong berikan dukungan kepada Dr. @RamliRizal dengan isi form," katanya melalui akun Twitter pribadinya, @RamliRizal pada Senin (29/11/2021).
Rizal Ramli pun membagikan link formulir google docs bagi para netizen yang mendukungnya.
Langkah Rizal Ramli tersebut mendapat tanggapan dari netizen. Banyak netizen yang meragukan kemampuan mantan Kepala Bulog ini.
"Hanya sekedar saran, sebaiknya di mulai dari pencalonan ketua RT dulu. Takutnya jadi ketua RT aja ngk kepilih," komentar Irwansyah.
"Ujung2nya ketahuan juga kalau selama ini ceriwis hanya mau jadi presiden. Eh maaf pak, parpol mana yg udah siap dukung anda ???" tulis Bang Ruri.
"saya dukung Perjuanganmu pak RR, saya tau pak RR dulu waktu didalam pemerintahan berani sekali menentang kebiijakan yg tidak pro rakyat yg akhirnya dipecat. Saya driver taxol yg dulu pernah bawa pak RR, rupanya merakyat juga tanpa kamera pencitraan," kata Kasidin.