Erupsi Gunung Semeru, PMI Solo dan UNS Berangkatkan Relawan

ERA.id - Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Solo dan Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo memberangkatkan relawan ke Lumajang, Jawa Timur. Mereka diberangkatkan untuk membantu evakuasi dan penanganan pengungsi pasca meletusnya Gunung Semeru.

CEO PMI Kota Solo Sumartono Hadinoto mengatakan ada 11 orang yang dikirim untuk membantu proses penanganan bencana. Mereka yang dikirim berasal dari beberapa unsur.

”Ada 11 orang yang kami berangkatkan. Ada dokter, apoteker, perawat dan relawan,” katanya pada Senin (6/12/2021).

Selain relawan, PMI juga mengirimkan satu unit ambulance, satu mobil double cabin, satu mobil offroad, dan kendaraan angkut untuk membawa obat-obatan, dan masker. Rinciannya ada 1.400 masker medis, 3.400 masker kain, 200 selimut dan makanan.

”Relawan akan berada di sana selama satu pekan untuk melakukan asessment. Jika nanti perlu ada tambahan petugas, kami akan kirim lagi,” katanya.

Selain PMI Solo, UNS juga mengirimkan relawan untuk menolong korban meletusnya gunung Semeru. Relawan ini berasal dari beberapa unsur di UNS, diantaranya Badan Koordinasi Pelaksana (Bakorlak) SAR UNS, lima relawan dari Fakultas Kedokteran (FK) UNS, dan dua relawan dari Ikatan Keluarga Alumni (IKA) UNS.

”Mereka akan berada di sana selama 10 hari. Setelah operasi selesai mereka akan kembali ke Solo dan digantikan oleh relawan lainnya,” katanya.

UNS membekali relawan ini dengan dua unit mobil, satu unit ambulans, 3.000 lembar masker, disinfektan, tujuh tabung oksigen, dan obat-obatan.