Ada Phil Coulson Muda di Captain Marvel

Los Angeles, era.id - Film Captain Marvel bakal menampilkan masa muda beberapa sosok penting dalam Marvel Cinematic Universe (MCU). Selain Nick Fury, juga ada karakter ikonik agen Phil Coulson.

Dilansir dari Entertainment Weekly, Clark Gregg yang memerankan Coulson mengatakan, Captain Marvel akan menampilkan sedikit kisah tentang karakter tersebut di masa lalunya.

"Kita akan melihat sebuah versi dari Phil Coulson 10 tahun sebelum Iron Man," kata Gregg, yang pertama kali tampil  di film Iron Maiden pertama.

"Dia merupakan orang baru di S.H.I.E.L.D, dia sedikit lebih muda. Versi ini merupakan versi termuda yang akan kita lihat. Jadi, ketika dia mengatakan (di film Iron Man), 'Ini bukan rodeo pertama saya, Tuan Stark,' inilah mungkin rodeo yang dia bicarakan," tambahnya.

Sejak kemunculan terakhirnya dalam film The Avengers, karakter Coulson memang belum muncul lagi dalam serial MCU karena saat itu dia mati di tangan Loki. Tapi, karakternya sempat muncul dalam serial televisi S.H.I.E.L.D.

Dengan mengambil latar waktu di tahun 1990an, Captain Marvel juga akan menampilkan karakter Nick Fury muda yang diperankan Samuel L. Jackson. Di sini, kita akan melihat bagaimana Fury bertemu Captain Marvel.

Film ini bercerita tentang seorang pilot Air Force bernama Carol Danvers yang DNA-nya tercampur dengan alien saat mengalami kecelakaan. Sejak peristiwa itu, Danvers memiliki kekuatan super.

Menurut Gregg, Carol mungkin lebih kuat dari karakter yang sudah kita lihat sebelumnya, termasuk Thanos. 

Film ini sudah melakukan proses syuting sejak Maret kemarin dan akan diputar di bisokop pada 8 Maret tahun depan.

Baca Juga : Marvel Sengaja Rahasiakan Karakter Captain Marvel

Tag: superhero marvel hari film nasional 2018