Seorang Ibu Rela Pergi Jauh Demi Membeli Minyak Goreng Rp14 Ribu, Sidak Pemerintah Apa Kabar?
ERA.id - Seorang ibu di Kota Makassar, Sulawesi Selatan, rela pergi jauh meninggalkan rumahnya, ke sebuah tempat, demi mendapatkan minyak goreng murah seharga Rp14 ribu.
Ibu tersebut adalah Siva, ia mengaku sudah keliling di Kompleks Perumahan Bumi Tamalanrea Permai (BTP), namun selalu gagal mendapatkan minyak goreng harga rata Rp14 ribu per liter.
"Makanya setelah dapat informasi, saya akhirnya ke toko Indogrosir di Sudiang yang jaraknya jauh. Kebetulan disana masih tersedia," ujarnya.
Jarak antara BTP dan Sudiang sendiri, jika lalu lintas normal, makan waktu 10-15 menit. Sementara jika dalam keadaan macat, bisa sampai 20 menit.
"Semoga pihak terkait bisa melakukan sidak untuk menjamin ketersediaan stok minyak, goreng murah," ucap dia.
Seorang ibu lain bernama Erna, juga mengaku kesulitan mendapatkan minyak goreng satu harga di toko eceran modern dengan alasan stok habis.
Ia mengaku sudah mengunjungi bahkan memesan secara aplikasi daring di beberapa toko eceran seperti Indomaret, Alfamidi, Alfamart, namun sudah tidak tersedia.
"Saya tadi juga kebetulan singgah di Indomaret Barukang, namun stoknya habis. Begitupun juga saat pesan via daring di Indomaret Nusa Harapan Permai, Indomaret Perintis KM15, Berua Raya selalu tidak tersedia stok," ujarnya.
Untuk diketahui, pemerintah telah mengambil kebijakan memberlakukan satu harga minyak goreng berbagai merk di ritel modern sejak 19 Januari 2022, dengan harga Rp 14.000 per liter.
Namun sejak harga tersebut berubah, belum ada tindakan jelas dari mereka dalam mengontrol pasar, selain imbauan ke masyarakat untuk tidak memborong minyak goreng.