Banjir Pacitan Putus Akses Transportasi dan Komunikasi
Akses yang terputus ke Pacitan yakni dari arah Ponorogo dan Wonogiri. Hingga Selasa (28/11/2017) dini hari, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jawa Timur mencatat banjir masih setinggi pinggang orang dewasa dan gelombang tinggi masih berlangsung.
Akibat putusnya akses menuju Pacitan, tim BPBD serta sejumlah barang bantuan untuk pengungsi sementara dikerahkan ke Ponorogo. UPT Binamarga Provinsi mengupayakan pembukaan jalan yang tertutup longsor di Pacitan hari ini (29/11/2017).
Selain akses transportasi, akses komunikasi juga terputus karena lokasi banjir dilakukan pemadaman listrik. Untuk itu, tim BPBD menyerahkan bantuan berupa alat komunikasi, genset, selimut, makanan siap saji, perahu karet, dan sejumlah uang santunan.
Berdasarkan situs BPBD Jawa Timur, cuaca ekstrem di sejumlah daerah di Jatim ini merupakan dampak Siklon Tropis Cempaka (ST Cempaka). Hingga kini BPBD mencatat daerah yang terdampak badai ini adalah Pacitan, Sidoarjo, dan Ponorogo.
ST Cempaka berada di perairan sekitar 32 km selatan-tenggara Pacitan, dengan kekuatan siklon 65 km/jam. Siklon diperkirakan menjauhi perairan Indonesia mulai Rabu (29/11/2017).
ST Cempaka ini menimbulkan hujan deras, angin kencang, dan gelombang tinggi di sekitar Jawa dan Bali. Meski diprediksi akan berakhir hari ini, dampak ST Cempaka masih memberikan dampak hujan lebat dan gelombang tinggi di sejumlah daerah, khususnya daerah Jawa dan Bali bagian selatan.