Ramal Akan Terjadi Kecelakaan Tragis Menjelang Mudik Lebaran 2022, Denny Darko: Mayoritas Tertimpa Orang Mengendarai Roda Dua
ERA.id - Pemerintah telah memperbolehkan masyarakat Indonesia melakukan mudik pada libur Lebaran tahun 2022 ini. Tentunya, seluruh masyarakat Indonesia berbahagia karena ini momen paling ditunggu-tunggu pasca absen 2 tahun tak mudik akibat pandemi Covid-19. Hal ini ditanggapi oleh peramal sekaligus ahli tarot, Denny Darko.
Selain dari kartu tarotnya, pria berusia 45 tahun ini menjelaskan hal ini berdasarkan hasil risetnya. Ia mengatakan kecelakaan paling rawan terjadi, terutama saat mudik lebaran. Bahkan, kematian menempati urutan ketiga sebagai angka kematian tertinggi di dunia.
"Kita harus tahu dari datanya. Bahwasanya, kecelakaan menempati nomor tiga sebagai pembunuh masal. Semasal apa yang merenggut nyawanya? tiga orang meninggal tiap jamnya. Bisa jadi 30 ribuan orang meninggal sepanjang tahun. Menempati nomor 3 setelah serangan jantung dan TBC," katanya, dikutip dari kanal YouTube Denny Darko.
Menurutnya, kecelakaan paling sering terjadi karena kelalaian dari pengendara. Menurutnya. Mudik bisa memperparah angka kecelakaan di Indonesia.
"Ini artinya bukan penyakit, tapi kelalaian. Ini sangat menyedihkan, tidak ada mudik aja sebanyak ini. Gimana ditambah ada mudik? pasti nambah lagi, dibanding dengan bencana alam selama satu tahun, ini kecelakaan jumlah ya lebih banyak. Ini korban kecelakaan motor atau lalu lintas jumlahnya lebih banyak," ungkapnya.
Denny Darko meminta masyarakat Indonesia untuk lebih waspada terhadap mudik lebaran nanti. Jika ada mudik nanti, ia meminta agar masyarakat lebih memikirkan jangka panjangnya.
"IIni harus diwaspadai jangan dilihat dari angka. karena bisa saja, saya, kamu makanya harus hati-hati. Kita saja sudah berhati-hati, kalau orang belum berhati-hati, maka kita bisa juga kena. Makanya kita harus memikirkan diri kita, kira-kira orang lain seperti apa," ucapnya.
Denny Darko meramal kecelakaan paling sering terjadi pada kendaraan bermotor. Menurutnya, kendaraan roda dua ini sangat rawan kecelakaan lantaran tidak ada perlindungan.
"Mayoritas yang tertimpa adalah orang yang mengendarai roda dua. Nekat mudik dengan roda dua, makanya harus hati-hati. Karena ini kecelakaan rate atau besar menimpa kalian semua. Ini karena mereka tidak ada perlindungan sesuatu yang masuk di dalamnya, makanya harus hati-hati," tuturnya.
Denny Darko meminta para pemudik sebaiknya menggunakan kendaraan umum, ketimbang pribadi. Sebab, kendaraan umum lebih aman digunakan ketimbang pribadi.
"Lebih baik menggunakan kendaraan umum. memang ini lebih lama, lebih mahal, apalagi ternyata bareng-bareng ya jadwalnya nggak bisa suka-suka kita. Tapi ini bisa mengurangi kepadatan orang-orang yang berangkat. Tentu saja ini mengurangi kecelakaan lebih baik lagi." lanjutnya.