Gerindra Kukuh Ingin Prabowo Kembali Nyapres: Kesejahteraan Bisa Terwujud Kalau Prabowo Presiden

ERA.id - Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebut memenangkan partai dan Ketua Umum Prabowo Subianto sebagai Presiden merupakan cita-cita partai. Untuk itu, seluruh kader Partai Gerindra diminta loyal terhadap partai.

Hal itu disampaikan Muzani saat menghadiri acara Rapat Koordinasi dan buka puasa bersama keluarga besar Partai Gerindra Provinsi Lampung pada Jumat (15/4)

"Menjadikan Prabowo presiden adalah ideologi kita," kata Muzani melalui keterangan tertulis, Sabtu (16/4/2022).

Muzani lantas menjelaskan mengapa setiap kader Gerindra harus mewujudkan yakni memenangkan partai sekaligus menjadikan Prabowo sebagai presiden. Alasannya karena Prabowo mampu membawa nasib rakyat Indonesia lebih baik dan pemerataan kesejahteraan bisa direaliasikan.

"Kenapa? Karena kesejahteraan, keadilan, kemajuan, kemandirian, kehormatan bangsa dan negara Indonesia dalam keyakinan kita bisa terwujud kalau Prabowo presiden," kata Muzani.

Wakil Ketua MPR RI itu mengatakan Prabowo telah banyak menorehkan prestasi selama menjabat sebagai menteri pertahanan. Salah satunya yaitu berusaha meningkatkan diplomasi pertahanan Indonesia menjadi semakin kuat dan diterima di kancah global.

"Dalam posisinya sebagai Menhan, Prabowo juga telah berusaha meningkatkan diplomasi pertahanan kita menjadi semakin kuat dan diterima dunia internasional. Saat ini dunia menghargai dan menghormati kita sagai negara besar baik dalam forum internasional ataupun regional," kata Muzani.

Untuk itu, Muzani meminta agar kader Gerindra Lampung dan seluruh Indonesia untuk tidak pernah berhenti menyerah memperjuangkan Prabowo untuk menjadi presiden.

"Oleh sebab itu saya meminta agar seluruh kader Gerindra untuk tidak pernah berhenti, tidak pernah bosan, apalagi menyerah dalam memperjuangkan ketua umum kita Prabowo menjadi presiden sampai itu terwujud. Gerindra harus menang di Lampung, Gerindra harus jadi pemenang pemilu pada 2024 mendatang," tegas Muzani.