Lebaran di Indonesia, Beda!

Jakarta, era.id - Indonesia adalah negara yang mempunyai ratusan pulau, dan ribuan macam suku dan budaya. Mayoritas penduduk Indonesia pun beragama islam, sehingga ketik hari raya besar, seperti lebaran ini. Setiap daerah bahkan setiap kota mempunyai tradisi dan kebiasaan berbeda dalam menyambut hari raya suci umat muslim ini. 

Berikut beberapa daerah di Indonesia yang mempunyai tradisi-tradisi yang menarik, bahkan kamu pun mungkin saja baru mengetahuinya :

 - Sulawesi : Binarundak, Tradisi memasak nasi jaha yang terbuat dari beras ketan, jahe, dan santan yang dimasak ke dalam bambu yang dilapisi daun pisang.

- Jawa Tengah : Grebeg Syawal, menyusun gunungan hasil tani dan dibawa mengelilingi keraton, didoakan, lalu dibagikan kepada masyarakat.

- Gorontalo : Tumbilohote, tradisi menyusun lampu minyak, sehingga membentuk formasi hal yang berhubungan dengan Islam.

- Pontianak : Meriam Karbit, Tradisi menyalakan meriam bambu, dipercaya mengusir mahluk halus.

- Aceh : Meugang. Tradisi menyembelih sapi dan daging untuk dibagikan kepada warga, sehingga kebersamaan hari raya semua bisa menyantap daging.

Bagaimana dengan kebiasaan dan tradisi di hari raya lebaran, di kampung halaman kamu fellas?

Tag: