Tuai Kritik Pedas, Plot Film Jurassic World Dominion Dinilai Dangkal

ERA.id - Film terbaru dari saga Jurassic World, yakni Jurassic World Dominion menuai banyak kritik pedas dari para kritikus film di situs Rotten Tomatoes. Nilai film ini di situs tersebut hanya mencapai 37 persen dari 143 ulasan.

Beberapa kritikus mengatakan bahwa plot yang disajikan dalam film tersebut sangat dangkal dan kurang menarik bagi penonton. Meski demikian, cerita terselematkan dengan banyaknya sensasi menegangkan dan kejutan di awal film.

"Faktor nostalgia yang diberikan pada film ini memang memberikan kejutan di awal, dan tentu saja terdapat banyak sensasi menegangkan sebesar ukuran dinosaurus. Tapi itu tidak cukup untuk mengangkat besarnya unsur medioker yang sudah sangat dangkal," ucap Brian Lowry dari CNN.

Kritikan lainnya datang dari Mick LaSalle dari San Fransisco Chronicle. Ia menyebutkan bahwa selain plot cerita yang sudah dangkal, sajian adegan aksi di film ini juga buruk dan tidak bisa menyelamatkan film.

"Kegagalan utama Jurassic World Dominion bukanlah hanya terlalu bergantung dari aksi, saat aksi yang disajikan juga sama buruk," kata Mick.

Lebih lanjut, kritikan soal cerita juga disampaikan oleh Peter Bradshaw dari Guardian. Ia menyatakan bahwa cerita yang disajikan sangat buruk dan bisa dikatakan tidak sesuai dengan penantian para penggemar.

"Sangat biasa-biasa saja dan tidak ada gunanya. Sangat dibuat-buat, berbelit-belit, tanpa ada poin dan penuh omong kosong," kata Bradshaw.

Sementara itu, nilai 37 persen Jurassic World Dominion di Rotten Tomatoes menjadi yang terburuk dari seluruh saga Jurassic World. Sebelumnya Jurassic World yang rilis tahun 2016 mendapatkan skor sebesar 71 persen. Kemudian Jurassic Wolrd: Fallen Kingdom yang rilis pada 2018 mendapatkan skor 47 persen.