Benarkah Menag Yaqut Lebih Pilih Berkunjung ke Vatikan Dibanding ke Mekkah Urus Haji? Cek Faktanya..
ERA.id - Sebuah akun Facebook mengunggah foto Yaqut Cholil Qoumas beserta jajaran pengurus GP Ansor tengah berfoto dengan Paus Fransiskus. Dalam postingannya akun tersebut memberikan narasi “Bukannya ke Mekkah urus haji Malah ke Vatikan Tak heran kalau melihat’ kebijakannya Banyak merugikan umat”.
Dikutip dari Turnbackhoax.id pada Sabtu (18/6/2022), berdasarkan hasil penelusuran, Foto tersebut merupakan momen kunjungan Yaqut Cholil Qoumas ke Vatikan bertemu Paus Fransiskus pada September 2019 lalu. Saat itu dirinya masih menjabat sebagai ketua GP Ansor dan belum menjadi Menteri Agama.
Dalam lawatannya ke Vatikan tersebut, GP Ansor membawa misi mendukung dokumen Human Fraternity for World Peace and Living Together yang dikampanyekan Paus Fransiskus dan Grand Syech Al-Azhar.
Yaqut menjelaskan Deklarasi GP Ansor tersebut memuat seruan untuk membangun konsensus global demi mencegah dijadikannya agama, khususnya Islam, sebagai senjata politik. Agama, lanjutnya, seharusnya menjadi solusi perdamaian dan bukan sumber konflik.
Sekedar informasi, Yaqut Cholil Qoumas sendiri baru dilantik menjadi Menteri Agama oleh presiden Jokowi pada 23 Desember 2020 menggantikan Menteri Agama sebelumnya, Fachrur Razi.