Bachtiar Nasir Ungkap Khalifah Islamiyah akan Berdiri Kembali, Denny Siregar: Curiga Pilpres 2024 Dijadikan Ajang Kebangkitan
ERA.id - Pegiat media sosial Denny Siregar mencurigai pada Pilpres 2024 mendatang akan menjadi ajang membangkitkan kembali kekhalifahan di seluruh dunia, termasuk Indonesia.
Hal ini menanggapi pernyataan Bachtiar Nasir yang menuyebut pada 2024 mendatang akan lahir pemimpin baru dan Khilafah Islamiyah akan kembali berdiri.
Menanggapi hal tersebut, Denny Siregar menyatakan tahun 2024 saat Pilpres mendatang dikenal sebahai runtuhnya kekhalifahan Ustmani.
Dia pun curiga jika nantinya Pilpres jadi ajang membangkitkan kembali kekkhalifahan.
"Tahun 2024, pas Pilpres, dikenal sebagai 100 tahun runtuhnya kekhalifahan Utsmani. Dan dicurigai Pilpres nanti akan jadi ajang utk membangkitkan kembali misi kekhalifahan di seluruh dunia, termasuk Indonesia," jelas Denny Siregar pada Senin (20/6/2022).
Seperti diketahui, video potongan video Ustaz Bachtiar Nasir menyatakan tahun 2024 mendatang akan lahir pemimpin baru dan khalifah akan berdiri kembali.