Kode Keras Ridwan Kamil Lewat Lukisan untuk Pilpres 2024: Capres atau Cawapres Sama Saja

| 02 Dec 2021 09:55
Kode Keras Ridwan Kamil Lewat Lukisan untuk Pilpres 2024: Capres atau Cawapres Sama Saja
Lukisan Perjalanan 2024 Ridwan Kamil (Dok. Istimewa)

ERA.id - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil memberi kode keras untuk maju sebagai calon presiden (capres) 2024. Kode itu disampaikan melalui lukisan berjudul 'Perjalanan 2024'.

Lukisan itu hanya berupa goresan empat warna, yang didominasi warna hijau, diimbuhi sedikit kuning, lalu di atasnya diblok biru, dan selarik warna merah di atasnya. Emil, sapaannya, membubuhkan inisial RK 21 di sisi kiri bawah lukisan itu.

Lukisan itu dibuat Emil saat membuka pameran 'Jabar Motekar: Pameran Lukisan Ridwan Kamil dan Produk Ekraf Jawa Barat' di Jogja National Museum (JNM), Kota Yogyakarta, Rabu (1/12) petang.

"Ini Perjalanan 2024, apakah merah, apakah pintu hijau, pintu kuning, pintu biru karena semua warna sudah diambil oleh partai politik. Biarlah Allah yang menentukan," kata Emil.

Menurut dia, saat ini dia tengah fokus bekerja sebagai Gubernur Jabar. Dengan begitu, publik dan parpol akan menghargai kinerjanya yang berujung pada peningkatan keterpilihan.

"Jadi saya enggak usah banyak pencitraan," kata dia

Dia memastikan akan menentukan untuk bergabung dengan parpol tahun depan. Setelah itu, dia menyerahkan pencapresannya pada parpol dan koalisinya, termasuk untuk posisi capres atau cawapres.

"Saya akan salat istikharah dulu sebelum menentukan masuk ke partai mana," ujarnya.

"Jadi nomor satu atau nomor dua bagi saya sama saja. Yang penting rakyat sejahtera."

Usai membuka pameran, Emil menemui Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X di kompleks Candi Prambanan.

Selain santap malam dan menyaksikan pertunjukan budaya, keduanya menandatangani kerjasama pariwisata, budaya, dan ekonomi kreatif antara Jabar dan DIY.

Pada Kamis (2/12) ini Emil dijadwalkan berbicara di Universitas Gadjah Mada di ajang Fisipol Leadership Forum: Road to 2024.

Rekomendasi