Tips Nge-Gym Ala Virgil, Aguero, hingga Aubameyang

| 12 Aug 2019 14:41
Tips <i>Nge-Gym</i> Ala Virgil, Aguero, hingga Aubameyang
Virgil Van Dijk (Foto: Instagram @virgilvandijk)
Jakarta, era.id - Kegilaan terhadap sepak bola memengaruhi berbagai lini kehidupan. Di waktu yang sama, minat akan gaya hidup sehat mulai terbangun. Berhubungan dengan dua variabel itu, kita bahas bagaimana menerapkan gaya hidup sehat ala pesepak bola ke dalam kehidupan kita sendiri, khususnya soal bagaimana mereka menjaga kebugaran.

Liga Inggris memulai hegemoni tahunan pesta sepak bola dunia. Setelah berkutat dengan padatnya jadwal bersama tim nasional negara masing-masing plus serangkaian pertandingan uji coba bersama klub, para pemain Liga Inggris sudah harus kembali beradu dengan kerasnya lapangan hijau Inggris. Pertanyaannya, bagaimana mereka menjaga kebugaran?

Phil Williams, seorang instruktur di Pure Gym, Manchester, Inggris membuat program latihan yang dibuat khusus agar kita bisa mencicipi program latihan yang dilakukan para pemain Inggris. Metro membedah satu per satu program itu, yang tentunya disesuaikan dengan program latihan para pemain, seperti Virgil Van Dijk, Sergio Aguero atau Pierre-Emerick Aubameyang.

Virgil

Dimulai dari Virgil. Sebagai bek, Virgil harus menghadapi para penyerang lawan. Sebisa mungkin, Virgil harus merebut bola lawan. Untuk itu, Virgil membutuhkan kekuatan untuk menghadapi kontak fisik. Virgil juga harus memiliki ketahanan yang tinggi untuk membatasi penguasaan bola lawannya. Lakukanlah latihan-latihan ini:

Jongkok split bulgari 4x6. Ambil lah waktu beristirahat dua sampai tiga menit di setiap set. Selain itu, lakukan juga lompat kotak tunggal 4x6 dengan 2-3 menit waktu istirahat di antara set. Selanjutnya, lakukan prowler mendorong beban selama sepuluh detik (1 menit istirahat), pendlay row SS, serta push barbel SS 3x6 (2-3 menit istirahat).

 

Aguero

Sebagai striker yang dikenal memiliki kelincahan dan kecepatan, Aguero harus memiliki stamina yang kuat dan pergerakan yang gesit. Untuk mencapai tingkat ideal dari kemampuannya, Aguero wajib melakukan latihan-latihan ini:

Barbell lateral lunge 3x12 e/s dengan istirahat 90 detik di antara set. Kedua, lakukanlah ladder-in-and-out yang diselingi sprint sebanyak lima set (90 detik istirahat). Setelahnya, lakukan latihan interval treadmill selama 80 detik ditambah prowler dorong beban (60 detik istirahat).

 

Aubameyang

Di sepanjang kiprahnya sebagai striker, Aubameyang dikenal sebagai pemain yang memiliki kemampuan istimewa untuk masuk dari belakang garis pertahanan lawan. Untuk itu, Aubameyang wajib melatih kecepatan dan kegesitannya dengan menjalani program latihan sebagai berikut:

Step-up dumbbell 3x6 dengan satu hingga dua menit waktu istirahat di antara set. Selain itu, Aubameyang wajib melakukan sepuluh detik sprint interval dengan jumlah set mencapai delapan. Selain itu, latihan hop thrust 3x8 juga jadi santapan wajib Aubameyang, dengan waktu istirahat 1-2 menit di antara set.

Terakhir, untuk meningkatkan kekuatan dan menjaga kecepatan kakinya, Aubameyang harus melengkapi latihannya dengan depth drops 3x8, dengan waktu istirahat satu sampai dua menit di antara set. Seluruh latihan Aubameyang berfokus pada peningkatan kemampuan tubuh bagian bawah.

 

Nah, itu semua program kebugaran yang disesuaikan dengan pola latihan para bintang Liga Primer Inggris. Kamu tertarik mengikuti yang mana?

Rekomendasi