Dilansir dari The Guardian, lagu bertajuk I Don't Know dan Come On To Me ini menandai rilisan pertama dari singer-songwriter asal Inggris itu sejak ia tampil bersama Kanye West dan Rihanna dalam FourFiveSeconds pada 2015.
Dua lagu ini juga merupakan single solo pertamanya sejak Hope for the Future yang menjadi penghias film Destiny 2. Sementara album terakihrnya, New, dirilis pada 2013 dan sukses menempati posisi ketiga di tangga album Inggris dan Amerika Serikat.
Dua singel ini dikemas dalam dua warna berbeda. I Don't Know dibalut dalam kemasan balada yang bertempo pelan sementara Come On To Me diselimuti DNA rock yang mengentak. Keduanya akan diceploskan ke dalam album anyar yang dirilis via Capitol Records pada musim gugur ini.
Pekan lalu, McCartney menggelar sebuah konser rahasia di Liverpool's Philharmonic Club dengan membawakan sejumlah lagu hits dari The Beatles dan Wings sebelum memainkan kedua single anyarnya untuk kali pertama.
Sebelumnya, McCartney juga memberikan bocoran tentang album barunya melalui akun media sosial. Pria yang baru saja merayakan ulang tahun ke-76 ini mengganti avatar akun media sosialnya dengan gambar rel kereta dan terowongan yang dilengkapi tagar #PaulMcCartney dan #EgyptStation.
Akhirnya, rasa penasaran para penggemar sang legenda pun terjawab.
Baca Juga : Selamat Ulang Tahun Sir Paul McCartney!