Viral Manusia Silver Bawa Bayi yang Badannya Dicat, Ternyata Anak Tetangganya

| 27 Sep 2021 09:57
Viral Manusia Silver Bawa Bayi yang Badannya Dicat, Ternyata Anak Tetangganya
Pelaku diamankan Satpol PP (Iqbal/era.id)

ERA.id - Satpol PP Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengamankan ibu dan bayi manusia silver yang viral di media sosial.

Diketahui, foto bayi berusia 10 bulan yang dilumuri cat silver yang tengah digendong ibunya itu viral di media sosial.

Belakangan, diketahui Perempuan itu merupakan tetangga dari bayi tersebut. Dia sengaja melumuri anak tetangganya yang baru 10 bulan itu dengan cat warna silver untuk diajak mengamen di jalan.

Kepala Seksi Penyelidikan dan Penyidikan Satpol PP Kota Tangsel Muksin Al-Fachry mengatakan jajarannya telah mengamankan ibu dan bayinya itu pada Sabtu, (25/09/2021) malam.

Pihaknya pun langsung membawa keduanya ke Dinas Sosial (Dinsos) Kota Tangsel.

“Saat ini bayi dan ibunya kita bawa ke Dinas Sosial untuk dilakukan tindakan lebih lanjut tentunya,” ujarnya, Minggu, (26/09/2021).

Muksin mengatakan bayi tersebut diajak oleh tetangganya yang berinisial E dan B. Sementara si ibu yang berinisial NK (21) tak mengetahui anaknya diajak mengamen oleh kedua tetangganya itu di SPBU Parakan Pamulang.

“Dia (NK) nggak tahu kalau anaknya diajak,” ucap Muksin.

Dari pengakuannya, kata Muksin NK keseharian memang menjadi manusia silver untuk menutupi kebutuhan hidup. Biasanya, ketika mengamen NK dia menitipkan anaknya itu ke E dan B.

Dia baru mengetahui anaknya diajak mengamen setelah pulang ke rumah. Dia terkejut ketika anaknya sudah diwarnai cat silver saat dikembalikan ke rumahnya. NK diberi uang Rp 20 ribu oleh E dan B dari hasil mengamen.

“Katanya itu jatah buat beli popok dan susu,” ujar Muksin.

Berkaca dari temuan ini, Satpol PP bakal merazia orang-orang yang mengeksploitasi balita di sekitar Kota Tangsel. Dia memastikan hal tersebut tidak terulang.

“Apabila memang masih ada yang bawa anak-anak balita, kita akan lakukan razia lebih intensif biar hal ini tidak terjadi lagi,” katanya.

Rekomendasi