Buka Puasa Bareng Surya Paloh, Anies: Cerita Makanan, Buah, Tidak Ada Obrolan Khusus

| 22 Mar 2024 21:22
Buka Puasa Bareng Surya Paloh, Anies: Cerita Makanan, Buah, Tidak Ada Obrolan Khusus
Anies Baswedan (Era.id/Flori Anastasia)

ERA.id - Calon presiden nomor urut 1, Anies Rasyid Baswedan menyambangi NasDem Tower di Gondangdia, Jakarta Pusat, Jumat (22/3). Dia datang untuk menghadiri acara buka puasa bersama dengan anak-anak yatim yang sudah direncanakan DPP Partai NasDem sejak pekan lalu sekaligus menemui Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.

"Jadi kemudian saya hadir, dan alhamdulillah tadi sudah bersama-sama dengan anak yatim," kata Anies kepada wartawan di lokasi, Jumat (22/3/2024).

Saat disinggung mengenai pertemuannya dengan Surya Paloh, Anies mengungkapkan, ia sempat buka puasa bersama Surya Paloh sambil berbincang membahas berbagai macam hal.

Namun, mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengaku, tidak ada topik khusus yang dia bahas bersama Surya Paloh.

"Kalau tadi santai saja karena kita buka bersama. Jadi, lebih banyak bicara, ya cerita tentang buah, cerita tentang makanan, cerita macam-macam soal itu," ungkap Anies.

"Ya tidak ada obrolan yang khusus, kecuali yang disampaikan di media tadi," sambungnya.

Ketika dimintai tanggapan soal pertemuan Surya Paloh dengan calon presiden pemenang Pilpres 2024, Prabowo Subianto, Anies menanggapinya dengan santai. Menurut dia, pertemuan itu adalah hal yang baik dan bukan sesuatu yang luar biasa.

Diketahui, Surya Paloh bertemu dengan Prabowo Subianto di NasDem Tower, Jumat (22/3) siang. Pertemuan keduanya berlangsung secara tertutup selama satu jam.

Surya Paloh didampingi jajaran DPP Partai NasDem antara lain Hermawi Taslim, Willy Aditya, Lestari Moerdijat, hingga Ahmad Sahroni.

Sementara Prabowo didampingi sejumlah pejabat teras DPP Partai Gerindra seperti Ahmad Muzani dan Sufmi Dasco Ahmad.

Adapun NasDem merupakan salah satu partai pengusung pasangan capres-cawapres Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (AMIN).

Rekomendasi