Kenalan dengan Ransum TNI, Makanan Tentara di Medan Tempur

| 05 Oct 2020 14:00
Kenalan dengan Ransum TNI, Makanan Tentara di Medan Tempur
Ilustrasi TNI/Twitter

ERA.id - Hari ini, 5 Oktober 2020, TNI berulang tahun yang ke-75. Selain dikenal gagah berani, alat pertahanan negara yang satu ini ternyata memiliki sejumlah keunikan. Salah satunya adalah Ransum atau makanan ala tentara yang sudah ditentukan ukurannya.

Bukan seperti makanan yang kita makan saat mendaki atau terkena musibah. Ransum milik TNI diketahui punya gizi yang cukup dan bernutrisi pas untuk tubuh. Gunanya, agar TNI kuat.

Jika di medan perang atau hutan, para tentara membawa ransum yang dibungkus dalam kaleng atau kemasan plastik. Apalagi banyak yang bilang kalau tentara kita sangat menjaga cita rasa masakan Indonesia.

TNI menciptakan ransum agar menjauhi makanan yang bersifat GMO alias bahan pangan yang dimodifikasi secara genetis. Selain itu, ransum TNI juga tidak mengandung MSG dan tentunya halal. Bisa dipastikan kalau ransum TNI ini organik dan sehat.

Oh ya, penampilan ransum TNI itu seragam, setiap kemasan hanya dibubukan logo TNI sebab bukan untuk diperjualbelikan secara serampangan seperti makanan pada umumnya, sehingga penampilan kemasan bukanlah menjadi prioritas.

Ransum TNI sendiri diproduksi dengan daya simpan sekitar satu tahun saja. Makanannya tidak cuma satu, melainkan ada beberapa jenis. Apa saja? Ada di bawah.

Ransum TNI

1. T2P

T2P bentuknya seperti nasi kotak yang dibungkus dengan plastik vacuum. T2P punya tiga jenis varian rasa yang tersedia, yaitu nasi ayam jamur, nasi rendang ikan, dan nasi daging nusantara.

Katanya, makanan ini nikmat dan sangat terasa di lidah. Bumbunya terjaga, mungkin karena dibungkus di kemasan kedap udara. Menu nasi daging nusantara menjadi andalan para TNI. Kekurangan dari menu T2P hanya terdapat pada tekstur nasinya yang sedikit keras jika tidak dihangatkan.

2. T2PJ

Ransum/Twitter

T2PJ merupakan makanan instan yang terdiri dari beberapa menu, seperti nasi kuning ayam, nasi kebuli daging, sup krim jagung, dan nasi laksa ikan. T2PJ harus dimasak terlebih dahulu.

Jika kalian pernah menyantap bubur instan dalam kemasan, begitu juga T2PJ, pembuatannya tidak jauh berbeda dari proses bikin bubur instan. Untuk menyantapnya, kalian hanya cukup menuangkan air panas ke dalam kemasan dan menunggunya sekitar 15 menit.

Harga makanan ini dibanderol di e-commerce lebih tinggi dari jenis ransum lainnya, sekitar Rp80 ribu untuk satu paket.

3. T2SP

Ransum/Twitter

T2SP dikemas sebagai makanan kaleng. Untuk jenis yang satu ini, terdapat tiga menu yakni nasi daging lada hitam, nasi ikan saus tomat, dan nasi ayam bumbu rujak.

Kemasannya cukup mudah digunakan, karena kita hanya perlu membuka tutup kalengnya saja, seperti membuka kaleng sarden. Jika ingin mencicipinya, sebaiknya hangatkan dulu.

4. TB1

Ransum/TNI

Kalau ransum ini adalah kudapan. Menu makanan TNI ini bukan tersaji dalam menu nasi, tetapi biskuit tanpa tambahan topping atau pemanis. Jangan salah, satu keping biskuit ini dapat membuat kalian merasa kenyang dari pagi hingga sore. Cocok sekali untuk kalian yang sedang diet.

5. FD3

FD3  berupa susu bubuk dengan tambahan sereal. Minuman milik TNI ini lebih sarat protein. Minuman ini tersedia dalam beberapa pilihan rasa, ada cokelat, melon, vanila, dan strawberry.

Bagaimana? Tertarik untuk mencoba ransum TNI? Kalaua punya teman tentara, coba tanyakan padanya untuk memastikan fakta di atas lebih jauh. Jika boleh, minta saja ransumnya. Itu juga kalau kalian penasaran.

Tags : hut tni
Rekomendasi