Data Terbaru Zona Merah COVID-19, 60 Daerah di Indonesia Masuk Daerah Rawan

| 30 Jun 2021 15:17
Data Terbaru Zona Merah COVID-19, 60 Daerah di Indonesia Masuk Daerah Rawan
Ilustrasi

ERA.id - Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengumumkan zonasi risiko daerah, 60 kabupaten/kota menjadi zona berisiko tinggi.

Berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19, pada Rabu (30/6/2021) ada sebanyak 60 kabupaten/kota yang masuk ke zona merah, sementara 308 zona oranye atau risiko sedang, 129 zona kuning atau risiko rendah, 16 daerah zona hijau.

Jika dibandingkan pekan sebelumnya, zona risiko sedang pun mengalami penambahan dari 293 daerah menjadi 309, seiring berkurangnya zona kuning dari 166 menjadi 129, dan zona hijau dari 26 menjadi 16.

Kasus Covid-19 mingguan di Indonesia juga telah melewati dan lebih tinggi dari puncak kasus yang terjadi pada Januari 2021. Pada puncak yang pertama di Januari 2021, jumlah kasus mingguan mencapai 89.902 kasus, sedangkan pada minggu ini angkanya jauh lebih tinggi, yaitu mencapai 125.396 kasus.

Minggu lalu, Indonesia mencatatkan angka kasus positif harian yang sangat tinggi, bahkan mencetak rekor baru yaitu kasus harian tertinggi selama pandemi, bertambah 21.345 kasus dalam satu hari.

Satgas mengungkapkan bahwa pada puncak kasus pertama, kenaikan dari titik kasus terendah sebesar 283 persen dan memuncak dalam waktu 13 minggu. Sedangkan pada puncak kedua ini, kenaikan dari titik kasus terendah mencapai 381% atau hampir 5 kali lipatnya dan mencapai puncak dalam waktu 6 minggu.

Dalam lonjakan kasus kali ini ada empat provinsi yang berkontribusi besar yaitu DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, dan Jawa Timur.

Berikut 60 Kabupaten/Kota yang kini masuk ke zona merah:

Sumatera Utara:

-Kota Medan

-Kota Padang Sidimpuan

Sumatera Selatan:

-Kota Palembang

Lampung:

-Pringsewu

Kepulauan Riau:

-Bintan

Kalimantan Tengah:

-Kota Palangkaraya

Kalimantan Barat:

-Kota Pontianak

Jawa Timur:

-Bondowoso

-Kota Madiun

-Banyuwangi

Jawa Tengah:

-Wonogiri

-Kudus

-Kota Semarang

-Kota Pekalongan

-Blora

-Pati

-Kendal

-Brebes

-Kebumen

-Sukoharjo

-Temanggung

-Tegal

-Kota Magelang

-Purworejo

-Wonosobo

-Sragen

-Demak

-Semarang

-Klaten

-Jepara

-Kota Salatiga

Jawa Barat:

-Kota Depok

-Cirebon

-Kota Bandung

-Garut

-Bandung Barat

-Kuningan

-Majalengka

-Indramayu

-Karawang

-Kota Cimahi

DKI Jakarta:

-Jakarta Selatan

-Jakarta Pusat

-Jakarta Barat

-Jakarta Timur

-Jakarta Utara

DI Yogyakarta:

-Sleman

-Kulon Progo

-Bantul

-Gunung Kidul

-Kota Yogyakarta

Bengkulu:

-Kota Bengkulu

Banten:

-Kota Tangerang

-Kota Tangerang Selatan

-Lebak

-Tangerang

Aceh:

-Aceh Tengah

Rekomendasi